REPUBLIK BOBOTOH - Tim Garuda dipaksa harus menelan kekalahan dari Thailand dengan skor 0-4.
Berlaga di Singapore National Stadium, Rabu 29 Desember 2021 Timnas Indonesia harus mengakui kekeuatan Thailand pada leg 1 Piala AFF 2020.
Gol dari Thailand dicetak oleh Chanathip Songkrasin di menit ke-2, 52 dan satu gol dari Supachok Sarachat di menit ke-67 dan Bhordin Phala di menit ke-83.
Pada leg 2 Timnas Indonesia harus berjuang sekuat tenaga agar mampu menjadi juara Piala AFF 2020.
Laga yang berjalan sengit dibuka Thailand dengan menerapkan permainan tempo tinggi sejak menit-menit awal.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Gol cepat Thailand tercipta kala laga baru berjalan dua menit, umpan tarik dari Philip Poiler berhasil dimanfaatkan menjadi gol oleh Chanathip Songkrasin.
Tak puas dengan satu gol, para pemain Thailand terus mengobrak-abrik pertahanan Timnas Indonesia.
Timnas Indonesia yang mencoba membuka serangan lewat Witan Sulaiman, Irfan Jaya dan Dedik Setiawan seperti buntu.
Peluang terbaik untuk Timnas Indonesia terjadi di menit ke-39, melalui tendangan jarak dekat Alfreandra Dewangga ssayangnya masih melambung di atas mistar gawang.
Di babak kedua, Thailand mengamuk, Chanathip Songkrasin sukses membuat gol keduanya di laga ini, sekaligus mengubah skor menjadi 0-2.
Thailand semakin unggul melalui Suparchok Sarachat yang memanfaatkan kesalahan pertahanan Timnas Indonesia, dan mengubah skor menjadi 0-3.
Bhordin Phala menambah keunggulan Thailand saat menccetak gol di menit ke-83 sekaligus menutup laga dengan skor 0-4.**
VIDEO
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Teguh Nurtanto