Kaleidoskop Persib 2021 (April): Persib Gagal Juara Piala Menpora, Kehilangan Penjaga Gawang, Hingga Depak Pemain Asing

Kaleidoskop Persib 2021 (April): Persib Gagal Juara Piala Menpora, Kehilangan Penjaga Gawang, Hingga Depak Pemain Asing Ilustrasi (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - April 2021, Persib Bandung kembali melanjutkan perjuangannya di Piala Menpora 2021.

Persib berjumpa Persiraja di pertandingan terakhir penyisihan grup dan keluar sebagai juara grup.

Tim kebanggaan bobotoh ini melenggang ke partai puncak dan berjumpa Persija.

Momen lain yang terjadi di bulan April adalah didepaknya satu pemain asing oleh Persib.

Berikut ini beberapa peristiwa yang terjadi pada bulan April 2021, yang dirangkum oleh tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM:


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


1. Laga Ketiga Persib di Piala Menpora 2021

Persib Bandung keluar sebagai juara grup setelah menang tipis atas Persiraja Banda Aceh di babak penyisihan grup D Piala Menpora 2021.

Dua gol kemenangan Persib dicetak oleh Wander Luiz dan Ferdinand Sinaga.

2. Persib Jumpa Persebaya di 8 Besar Piala Menpora 2021

Persib Bandung jumpa Persebaya di 8 Besar Piala Menpora 2021.

Persib keluar sebagai juara grup D, sementra Persebaya menjadi runner up grup C.

3. Kalahkan Persebaya, Persib ke Semifinal Jumpa PSS

Persib Bandung berhasil mengalahkan Persebaya di babak perempat final Piala Menpora dengan skor tipis 3-2.

4. Persib Unggul di Leg Pertama atas PSS

Persib meraih kemenangan di leg pertama babak semifinal Piala Menpora 2021 melawan PS Sleman, Jumat 16 April 2021.

Maung Bandung unggul tipis atas PS Sleman dengan skor 2-1.

5. Vaksis Dosis 2

Seluruh pemain Persib Bandung mendapatkan vaksis dosis kedua pada bulan April 2021.

Sebelumnya, Persib melakukan vaksinasi pertama beberapa hari jelang keberangkatan ke Sleman, Yogyakarta.

6. Persib Tantang Persija di Final Piala Menpora 2021

Persib unggul aggregat 3-2 atas PS Sleman setelah pada leg kedua babak semifinal bermain imbang 1-1.

Pada babak final, Persib ditantang Persija yang menaklukan PSM Makassar.

7. Persib Gagal Juara Piala Menpora 2021

Persib gagal meraih gelar juara Piala Menpora 2021 setelah pada babak final yang berlangsung dua leg kalah dari Persija.

Persib takluk 2-0 di leg pertama dan kalah 1-2 di leg kedua.

8. Persib Depak Farshad Noor

Persib Bandung resmi mendepak pemain asing asal Afghanistan Farshad Noor pada Senin 26 April 2021.

Pelatih Persib Robert Alberts mengatakan, Farshad Noor tak menunjukkan kualitas yang memadai sesuai yang diharapkannya.

9. Persib Diliburkan usai Piala Menpora 2021

Persib Bandung diliburkan hampir satu bulan usai gagal menjuarai Piala Menpora 2021.

Tim pelatih meliburkan para pemain dari latihan bersama dan akan kembali berkumpul pada 22 Mei 2021 mendatang.

10. Penjaga gawang muda Persib hengkang

Persib Bandung kembali kehilangan pemainnya. Kali ini, pemain tersebut ialah penjaga gawang belia, yakni Erlangga Setyo.

Melalui akun Instagramnya, Erlangga menyampaikan salam perpisahan kepada Persib dan seluruh pihak yang membantunya selama di Bandung.

11. Persib sempat tak terkalahkan dalam 19 pertandingan

Sebelum takluk dari Persija di babak final Piala Menpora 2021, Persib sempat menorehkan catatan manis dengan tidak terkalahkan selama 19 pertandingan.

19 pertandingan yang dilalui Persib tanpa kalah berlangsung dari 18 Januari 2020 hingga 16 April 2021.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini