Robert Alberts Cari Formasi Apik, Bidk Poin Penuh Demi Posisi Kembali Naik

Robert Alberts Cari Formasi Apik, Bidk Poin Penuh Demi Posisi Kembali Naik Robert Alberts (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung pada klasemen sementara Liga 1 2021 melorot ke posisi empat.

Menelan kekalahan dari Bali United menjadi biang keladi melorotnya posisi Persib yang diakui pelatih Persib, Robert Alberts tidak menenakkan.

Berjanji membalas kekalahan, Robert Alberts pun membidik laga berikutnya menghadapi Borneo FC sebagai pengobatnya.

Tak aneh jika pelatih asal Belanda itu mencari formasi paling apik menghadapi laga yang akan digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, 18 Januari 2022.

Latihan pada Sabtu, Sabtu 15 Januari 2022, langsung dilakukan dengan intensitas menengah menguji startegi menghadapi Borneo FC.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Berbagai skema coba diterapkan, dari mulai pertahanan hingga penyerangan dilakukan pada internal game.

“Hari ini, kami memulai persiapan untuk melakoni pettandingan melawan Borneo. Karena ini sudah hari kedua, latihan langsung berkenaan dengan cara bermain dan untuk melihat kesiapan formasi apa yang akan kami terapkan,” kata Robert seperti dikutip daari laman resmi klub.

Marc Klok dan Ardi Idrus, bisa memperkuat tim setelah sempat absen karena akumulasi kartu kuning.

Tambahan dua pemain andalan mereka tersebut membuat Robert memiliki banyak opsi untuk laga melawan Borneo FC.

Alberts menjelaskan jika mereka akan kehilangan dua pemain pada laga melawan tim berjulukan Pesut Etam.

Zalnando harus absen karena akumulasi kartu kuning dan Achmad Jufriyanto tidak bisa dimainkan karena masih mengalami cedera.

"Jadi kami akan lihat segala kemungkinan formasi yang bisa dipakai mengikuti perubahan yang akan kami lakukan,” pungkasnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini