Jadwal Siaran Langsung Liga 1 2021 Hari Ini: Menjauh dari Zona Merah

Jadwal Siaran Langsung Liga 1 2021 Hari Ini: Menjauh dari Zona Merah Ilustrasi logo klub Liga 1 (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Pekan 21 Liga 1 2021 dimulai hari ini. Sebanyak empat tim akan saling berhadapan pada sore dan malam nanti.

Salah satunya adalah Persiraja vs Persela Lamongan. Kedua tim saat ini sama-sama sedang keluar dari zona merah.

Persela Lamongan masih tertahan diposisi 17 klasemen sementara Liga 1 2021 dengan raihan 16 poin, sementara Persiraja berada di juru kunci dengan 7 poin.

Baca Juga: Ini Bahaya Menjual Foto KTP di Marketplace NFT

Kemenangan menjadi satu-satunya cara bagi Persela untuk hengkang dari zona degradasi.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Bila mampu mengalahkan Persiraja, Persela untuk sementara menempati posisi 15, menggeser Barito Putera dan Persipura.

Sementara bagi Persiraja, masih dibutuhkan upaya yang keras agar benar-benar menjauh dari posisi paling buncit.

Pertandingan dua tim zona merah ini akan berlangung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, pukul 15.15 WIB live streming Vidio.

Satu pertandingan lainnya mempertemukan Persita Tangerang vs Persija.

Baca Juga: Ngambek Dan Lempar Jaket Gara-Gara Diganti Di Laga Brentford Vs MU, Cristiano Ronaldo Panen Kritikan

Baca Juga: Warga Jepang Lakukan Kunjungan Wisata Budaya Virtual Kota Bandung

Dua tim papan tengah ini akan saling berhadapan di Stadion I Gusti Ngurah Rai, pukul 20.30 WIB live Indosiar.

Persita saat ini berada di posisi 9 klasemen sementra dengan 25 poin. Sedangkan Persija satu strip di atasnya dengan raihan 29 poin.

Jadwal siaran langung Liga 1 2021 hari ini:

15.15 WIB - Persiraja vs Persela - I Gusti Ngurah Rai (Vidio)

20.30 WIB - Persita vs Persija - I Gusti Ngurah Rai (Indosiar).**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini