Jelang Laga Kontra Persib, PSIS Semarang Asah Taktik dan Transisi Permainan

Jelang Laga Kontra Persib, PSIS Semarang Asah Taktik dan Transisi Permainan Skuad PSIS Semarang Bersiap menghadapi Persib/LIB

REPUBLIK BOBOTOH - PSIS Semarang akan menghadapi Persib Bandung yang dijadwalkan pada Selasa 15 Februari 2022 mendatang.

Menghadapi Persib Bandung tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar sudah melupakan kekalahan menyakitkan dari Barito Putera.

PSIS Semarang mulai mematangkan taktik khusus menghadapi Persib di di Lapangan Yoga Perkanthi, Jimbaran, Badung.

Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic memimpin latihan yang langsung meramu taktik untuk menghadapi Persib.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Hari ini kami latihan taktikal untuk lawan Persib. tadi para pemain melaksanakan latihan strong pressing, kemudian mengasah transisi yang cepat. Kami butuh kerja keras," kata Dragan Djukanovic dikutip dari Bola.net.

Menurut Dragan, PSIS harus serius menatap laga melawan Persib Bandung karena dianggap bukan tim sembarangan.

"Persib tim yang kuat. Sama seperti pertandingan lainnya, kami harus fokus, disiplin, kerja keras, dan memberi penampilan maksimal di lapangan," lanjutnya.

Maka pada laga melawan Persib Bandung, Dragan berharap pemain bisa sembuh sehingga bisa turun dengan kekuatan penuh melawan Persib.

"Pasti kami berharap semua segera negatif untuk dapat main lawan Persib," Dragan mengharapkan.

"Usaha-usaha yang dilakukan tim supaya mereka sehat sudah dilakukan. Semoga setelah ini tes PCR mereka negatif dan dapat memperkuat tim melawan Persib," pungkasnya.**

VIDEO

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini