FT: Beckham Brace, Persib Gasak Persipura

FT: Beckham Brace, Persib Gasak Persipura Para pemain Persib merayakan gol kedua ke gawang Persipura yang dicetak Beckham Putra Nugraha. (Twitter/@liga1match)

REPUBLIK BOBOTOH - Beckham Putra Nugraha memborong 2 gol untuk membantu Persib Bandung mengandaskan Persipura Jayapura 3-0 pada pekan 26 Liga 1 musim 2021-2022.

Beckham melengkapi keunggulan Persib di babak pertama lewat gol Marc Klok yang mendapat sedikit 'bantuan' dari pemain Persipura, setelah bola tendangan bebasnya membentur dan berbelok arah.

Setelah unggul di satu gol di babak pertama, Persib langsung mengambil alih serangan. Tak butuh waktu lama bagi Maung Bandung untuk menggandakan kedudukan.

Baru beberapa detik pertandingan berjalan, gol langsung tercipta melalui kaki Beckham Putra Nugraha. Berawal dari umpan pendek David da Silva di kotak penalti, Beckham yang berdiri bebas langsung melepaskan bola melalui kaki kanannya dan mennggetarkan gawang Fitrul Dwi Rustapa, skor berubah menjadi 0-2.

BACA JUGA: Pengakuan Mengejutkan Eks Kiper Liverpool soal Messi yang Dicitrakan Pendiam: Dia Penipu dan Provokatif


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Timnas Vietnam Disanksi FIFA Gara-gara Bermain 'Barbar'

Tertinggal dua gol, Persipura langsung bereaksi dengan mengambil alih permainan. Namun entah mengapa Ramai Rumakiek cs masih kesulitan menembus pertahanan Maung Bandung yang dikomandoi Achmad Jufriyanto cs.

Sepertinya Robert mulai mendapat celah untuk memperbesar kedudukan dengan mengandalkan serangan balik cepat. Sehingga David da Silva ditarik ke luar dan memasukan Bruno Cantanhede untuk memanfaatkan celah tersebut.

Meski Bruno belum memberikan kontribusi, Persib sukses memperbesar keunggulan melalui Beckham Putra Nugraha usai menyambar bola liar di dalam kotak penalti. Berawal dari bola liar sepakan Frets Butuan yang masih membentur pemain Persipura, Beckham yang berdiri bebas langsung melepaskan tembakan dan menggetarkan jala Fitrul Dwi Rustapa, skor berubah menjadi 0-3.

Unggul 3 gol di menit 80, Persib nampaknya mulai mengubah skema serangan dengan menarik 3 pemain sekaligus, yakni Frets Butuan, Febri Hariyadi, dan Dedi Kusandar. Sebagai gantinya Robert memasukan Zalnando, Erwin Ramdani, dan Ezra Walian.

Namun menariknya, Persib justru kembali ditekan oleh tim besutan Angel Alfredo Vera setelah memasukan 3 pemain tersebut. Bahkan barisan pertahanan Maung Bandung harus bekerja banting tulang demi menjaga kesucian gawangnya.

Kedua tim masih terus berusaha untuk mengubah kedudukan. Namun skor 0-3 tetap bertahan hingga wasit asal Jawa Timur, Fahrul Ulum meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini