HT: Marc Klok Bawa Persib Unggul Sementara Atas Persipura

HT: Marc Klok Bawa Persib Unggul Sementara Atas Persipura

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung sementara unggul 1-0 atas Persipura pada babak pertama dalam pertandingan pekan 26 Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali pada Jumat, 18 Februari 2022. Gol Persib diciptakan oleh Marc Klok.

Persib Bandung langsung mengambil alih permainan dengan menerapkan permainan bola pendek dari kaki ke kaki. Sejumlah upaya mencetak gol sempat tercipta meski pada akhirnya peluang selalu gagal di tangan Fitrul Dwi Rustapa.

Tak berselang lama, gol cepat langujg tercipta pada menit 7 untuk Persib. Sepakan set piece yang dilepaskan Marc Klok harus membentur pagar betis, dan merubah arah bola ke arah berlawanan dari pergerakan Fitrul Dwi Rustapa, skor berubah menjadi 0-1.

Unggul 1 gol, Persib semakin bergairah untuk memperbesar kedudukan. Sayangnya usaha individual David da Silva di menit 10 masih terlalu lemah dan mampu dikuasai oleh penjaga gawang Persipura.

Tak berselang lama 2 menit kemudian, giliran Febri yang mendapatkan peluang usai menerima umpan terobosan dari David da Silva. Sayangnya bola sepakan kaki kiri pemain bernomor 13 itu masih terlalu lemah dan tepat berada di pelukan Fitrul Dwi Rustapa.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Persipura sepertinya jengah karena selalu ditekan oleh Persib dengan permainan bola-bola pendek dan bereaksi dengan menciptakan peluang melalui Ferinando Pahabol pada menit 14. Beruntung bagi Persib karena memiliki Teja Paku Alam yang dengan sigap menghalau sepakan keras pemain bernomor 17 itu.

Persipura mulai menemukan sentuhan permainan usai menciptakan peluang dari Ferinando Pahabol. Tak berselang lama barisan pertahanan Persib langsung kocar kacir karena Persipura langsung menciptakan dua peluang sekaligus.

Peluang tercipta pada menit 20 dan 23 melalui Ian Ezequiel Fergounzi dan Ramai Rumakiek. Beruntung bagi Persib dua peluang tersebut berhasil diselamtkan tiang gawang dan Achmad Jufriyanto.

Menit 26, Persipura kembali mendapatkan peluang di depan kotak penalti usai Dedi Kusnandar melanggar Kristof Yoku. Beruntung sepakan bebas dari Ferinando Pahabol masih jauh dari gawang Teja Paku Alam.

Persipura terus mendominasi permainan dan membuat Persib semakin terkurung. Uniknya Persib justru mengandalkan serangan balik saat mendapatkan kesempatan menyerang melalui akselerasi tinggi dark Febri Hariyadi dan Frets Butuan.

Pada menit 36, Ezequiel Fergounzi kembali mendapatkan peluang usai menanduk bola kiriman dari Nyoman Ansanay. Beruntung Persib memiliki Teja Paku Alam yang sangat sigap menepis bola deras tandukan penyerang asing asal Argentina itu.

Jelang pertandingan usai Persib mendapat peluang melalui sepakan bebas dari Marc Klok. Namun sayang, sepakan eks pemain FC Utrecht itu masih mampu ditepis oleh Fitrul Dwi Rustapa.

Kedua tim masih terus berusaha untuk mengubah kedudukan. Namun skor 0-1 tetap bertahan hingga wasit asal Jawa Timur, Fahrul Ulum meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini