Berbeda dengan Laga Melawan Persija, Kali Ini Robert Puji Kualitas Wasit

Berbeda dengan Laga Melawan Persija, Kali Ini Robert Puji Kualitas Wasit Gelandang Persib Marc Klok saat menggiring bola dalam pantauan wassit di laga melawan Persiraja. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Sukses meraih poin sempurna atas Persiraja, pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, kembali mengomentari performa perangkat pertandingan pada laga pekan 29 Liga 1 2021-2022 yang berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali, Sabtu 5 Maret 2022.

Hanya saja komentar yang dilontarkan Robert sangat berbeda dengan pertandingan sebelumnya melawan Persija Jakarta, yang mengeluarkan banyak keputusan merugikan timnya termasuk 6 kartu kuning yang harus diterima Persib termasuk dirinya.

Robert mengaku sangat memuji kualitas seluruh perangkat pertandingan yang bertugas di laga melawan Persiraja.

Sebab semua perangkat pertandingan menjalankan tugasnya secara baik, salah satunya dalam mengambil keputusan di saat lapangan tak mendukung untuk melanjutkan pertandingan.

Sebelumnya di laga kontra Persija, Robert sempat mengkritik keputusan-keputusan wasit asal DI Yogyakarta, Fariq Hitaba.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Menurutnya, wasit berlisensi FIFA itu tampil dengan performa yang kurang baik, sehingga banyak keputusan yang merugikan Persib.

"Saya ucapkan selamat juga untuk wasit dan juga perangkat pertandingan. Karena tidak mudah untuk mengendalikan laga ini dengan situasi seperti tadi,"

"Tapi dia mengendalikan dengan baik dan sejauh ini, ini perangkat pertandingan terbaik di liga yang memimpin jalannya laga kami," kata pria berusia 67 tahun tersebut kepada awak media dalam sesi jumpa pers.

Lebih lanjut kata Robert, sebenarnya kedua tim bermain sangat apik dalam laga tersebut. Hanya saja saat banyaknya debit air yang turun, menjadi penyebab pertandingan terhambat dan akan berdampak buruk bagi keselamatan pemain.

Padahal sebelum turunnya hujan dengan intesitas yang tinggi, kedua tim mampu menunjukan kreatifitasnya. Sehingga di babak pertama saja, 3 gol sudah tercipta berkat kreatifitas dari masing-masing tim.

"Menurut saya ini laga yang menarik sebelum hujan deras mengguyur. Persiraja mengubah cara bermain mereka dan sempat membuat kami kesulitan beberapa saat," tuntasnya.**

VIDEO

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini