RD Gambarkan Ketegangan Sepanjang Laga Barito Putera vs Persib

RD Gambarkan Ketegangan Sepanjang Laga Barito Putera vs Persib Pertandingan Barito Putera vs Persib di pekan 34 Liga 1 musim 2021-2022. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan sangat bersyukur atas hasil imbang yang didapat timnya di laga kontra Persib pada pekan ke 34 Liga 1 2021/2022.

Hasil imbang yang didapat Barito Putera saat hadapi Persib, sudah cukup bagi Laskar Antasari untuk membuat mereka lolos dari jerat degradasi.

Kendati demikian, Rahmad Darmawan mengakui bahwa Barito tampil buruk di laga tersebut. Ia melihat ada ketegangan yang dirasakan para pemain Barito, sehingga tak bisa menunjukkan kemampuan dalam pertandingan hari ini.

BACA JUGA: Robert Alberts Bocorkan Rencana Persib setelah Liga 1 Rampung, Siapa Bertahan dan Terdepak?


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Penyesalan Selalu Datang Belakangan, Persipura Menyesal Mangkir Bertanding saat Lawan Madura United

Ketegangan juga tak hanya terlihat dari organisasi permainan, melainkan adanya penyakit asam lambung yang disapat M. Riyandi di laga tersebut. Kambuhnya gerd dari M. Riyandi merupakan dampak dari ketegangan pada laga tersebut.

"Yah yang pertama saya beryukur sekali kepada Allah SWT yang memberikan rizki kepada kami karena jujur hari ini tim kami jauh dari performa yang biasanya dan yang saya takuti terbukti sangat tegang, hingga penjaga gawang saya punya gerd kambuh, itu terjadi karena tegang dan saya tak pungkiri tim kita tidak jalan," kata pelatih yang akrab disapa RD itu dalam sesi jumpa pers, Kamis, 31 Maret 2022.

Ketegangan timnya sedikit teratasi dengan pergantian pemain di babak kedua. Akan tetapi bagi RD, pergantian pemain tersebut tak memberikan dampak signifikan dan masih jauh dari kata optimal.

Namun seiring berjalannya waktu, kerja keras timnya membuahkan hasil manis dan sedikit ada sentuhan keberuntungan. Sehingga timnya dapat memanfaatkan sedikit peluang di mulut gawang Persib untuk dikemas menjadi gol.

"Pergantian di babak kedua dan ada sedikit perubahan namun belum optimal, jujur kita ada kebruntungan dan kerja keras haru ini, keberuntungan seperti penalti tidak masuk dan kerja keras dapat momentum yang pas dan selamat buat pemain," tuntasnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini