Persib Agendakan Laga Pramusim di Luar Negeri, Begini Penjelasan Manajemen

Persib Agendakan Laga Pramusim di Luar Negeri, Begini Penjelasan Manajemen Erwin Ramdani melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang PS Sleman. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono mengonfirmasi bahwa Persib berencana menggelar uji coba pada pramusim menuju Liga 1 musim 2022-2023.

Tak hanya rangkaian pertandingan uji coba yang akan dilakoni Persib, Teddy Tjahjono juga menjelaskan timnya memiliki rencana untuk tampil di turnamen pramusim di luar negeri.

Dalam masa pramusim ini, tentu Teddy menyadari betapa pentingnya persiapan sebuah kesebelasan dalam menatap musim yang baru.

Namun ia menegaskan rencana tersebut belum bisa dipastikan, karena pihak manejemen masih berdiskusi untuk membahas hal tersebut, termasuk di negara mana Persib akan singgah.

"Kami sedang godok perencanaan untuk kegiatan pramusim," ujar Teddy kepada awak media pada Kamis, 21 April 2022.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Persib Belum Terima Surat dari Panitia Piala Wali Kota Solo

BACA JUGA: TRANSFER PEMAIN LIGA 1: RANS Cilegon FC Datangkan Dua Pemain Berpengalaman

Sebelumnya, pelatih kepala Persib, Robert Alberts mengemukakan rencana Maung Bandung untuk bermain di turnamen pramusim di luar negeri.

Mengikuti turnamen pramusim di luar negeri, juga jadi upaya Persib menghindari pertemuan dengan sesama tim Liga 1 karena alasan strategi.

Dengan menghindari pertandingan dengan sesama tim Liga 1 selama pramusim, dinilai Robert akan menjadi sebuah keuntungan.

Pasalnya menurut pelatih asal Belanda itu, para pemain akan jauh lebih berkonsentrasi dalam membangun kekuatan selama masa persiapan menghadapi Liga 1 musim 2022-2023.

"Tapi tentunya lebih bijak jika memainkan laga uji coba di pramusim tanpa bermain melawan sesama tim Indonesia," ujar Robert kepada awak media pada Kamis, 21 April 2022.

"Lebih baik kami bersiap menghadapi liga yang formatnya saja kami belum tahu akan seperti apa dan belum tahu apa yang akan terjadi," ujarnya menambahkan.

PSSI sendiri seperti disampaikan Ketua Umum Mochamad Iriawan berencana menggelar kompetisi Liga 1 musim 2022-2023 pada akhir Juli 2022 mendatang.

Sebelum itu, PSSI juga akan menggelar turnamen pramusim. Tajuknya antara Piala Presiden atau Piala Menpora seperti tahun 2021 lalu.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini