17 Pemain Jadi Fondasi Madura United Hadapi Liga 1 Musim Depan

17 Pemain Jadi Fondasi Madura United Hadapi Liga 1 Musim Depan Pelatih Madura United, Fabio Lefundes. (Maduraunitedfc.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Menghadapi Liga 1 musim depan Madura United terus membangun kekuatan untuk menyempurnakan tim.

Madura United pada Liga 1 musim kemarin bercokol di posisi sembilan dengan poin akhir 41.

Tim berjuluk Laskar Sape Kerrab mencatat kemenangan dalam 10 laga, 11 seri dan 13 kali menelan kekalahan.

Manajemen Madura United pertama kali menunjuk Fabio Araujo Lefundes sebagai pelatih dan didampingi Oswaldo Lessa (asisten) dan Claudio Luzardi (penerjemah).


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Baca Juga: Tetap Setia Bersama Persib, Ini Tekad Abdul Aziz di Musim Depan

https://republikbobotoh.com/2022/04/24/tetap-setia-bersama-persib-ini-tekad-abdul-aziz-di-musim-depan

Fabio kemudian melakukan evaluasi dan mengambil keputusan melepas 40 persen dari skuad di Liga 1 musim lalu termasuk tiga pemain asing.

Sementara 60 persen pemain yang dipertahankan sebagai bagian tim Madura United untuk kompetisi Liga 1 musim depan.

Hal itu dibenarkan oleh Ziaul Haq Abdurrahim, Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu sebagai badan hukum yang menaungi klub Madura United.

"Saat akhir kompetisi, pelatih sudah memyampaikam hasil evaluasi secara keseluruhan dan juga termasuk perencanaan musim 2022/2023," ujar Ziaul Haq dikutip dari indosport.

Baca Juga: Dikabarkan Tengah Berkomunikasi Dengan Pemain Asal Jepang, Begini Reaksi Manajemen Persib

https://republikbobotoh.com/2022/04/24/dikabarkan-tengah-berkomunikasi-dengan-pemain-asal-jepang-begini-reaksi-manajemen-persib

Kini Madura United sementara mengandalkan 17 pemain sebagai fondasi tim. Mereka adalah para pemain yang kontraknya kembali diperpanjang untuk musim depan.

Ke-17 nama yang dipertahankan di skuad Madura United itu terdiri dari 15 pemain lokal, serta 1 pemain naturalisasi dan 1 pemain asing.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini