REPUBLIK BOBOTOH - Selamat Pagi, Bobotoh! Tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM (RBCOM) menyuguhkan rangkuman tiga berita paling populer yang terjadi pada Ahad 22 Mei 2022
Pelatih kiper Persib Luizinho Passos beberkan kronologi kejadian cedera parah yang dialami Teja Paku Alam.
Selain itu ada juga kabar soal kemungkinan terburuk bagi Persib hingga instruksi Robert Alberts pada staf pelatih.
Berikut rangkuman tiga berita tersebut:
1. Teja Paku Alam Cedera Patah Tulang Akibat Tendangan Luizinho Passos, Begini Kronologinya
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Pelatih kiper Persib, Luizinho Passos menjelaskan cedera serius yang dialami Teja Paku Alam saat latihan pada Sabtu, 21 Mei 2022.
Luizinho Passos mengatakan, Teja Paku Alam mengalami cedera patah tulang jari saat berusaha menahan bola yang ditendangnya saat menjalani latihan.
Dalam sesi istirahat itulah, Teja Paku Alam mengalami cedera serius hingga tak bisa melanjutkan gim internal.
2. Lagi-lagi Kepincut Pemain Diklat Persib, Begini Instruksi Robert Alberts Pada Staf Pelatih
Pemain Diklat Persib ternyata mampu mencuri perhatian pelatih Persib, Robert Alberts.
Buktinya saat gim internal perdana Persib, anak-anak Diklat Persib sengaja diundang untuk menunjukan aksinya dan lanjut ke masa seleksi.
Keenam pemain itu ialah Ridwan Ansori, Gerald , M. Azikri, Diandra Diaz Dewari, Fariz Abdul, Sandika Pancasona, Ahmad Faisal.
3. Kemungkinan Terburuk untuk Persib, Kehilangan Teja Paku Alam di Awal Musim Liga 1
Persib Bandung kemungkinan besar akan kehilangan Teja Paku Alam karena mengalami cedera serius saat menjalani latihan pada Sabtu kemarin, 21 Mei 2022.
Pelatih penjaga gawang Persib Bandung, Luizinho Passos belum mengetahui pasti berapa lama waktu yang dibutuhkan Teja Paku Alam untuk pulih dari cedera.
Kiper andalan Persib itu, mengalami cedera patah tulang jari di sela gim internal yang digelar di Stadion Persib, Sabtu.
Itulah ringkasan tiga berita terpopuler yang dirangkum redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Helmi M Permana