REPUBLIK BOBOTOH - Kabar baik disampaikan ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan terkait nasib Piala Indonesia musim ini.
Mantan Kapolda Metro Jaya dan Jawa Barat tersebut memastikan turnamen yang melibatkan banyak klub di Indonesia itu sudah memiliki sponsor dan siap bergulir.
Namun Mochamad Iriawan tidak mengungkapkan secara gamblang siapa yang akan menjadi sponsor Piala Indonesia.
Baca Juga : Beberapa Faktor Yang Membuat Laga Kandang Persib Sepi Penonton
"Spansornya masih rahasia. Nanti juga tahu. Insya Allah mereka siap mendukung Piala Indonesia dari awal sampai akhir," kata Mochamad Iriawan dikutip dari Antara, Selasa.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Piala Indonesia, kata Mochamad Iriawan, sebelumnya tidak dilaksanakan karena kesulitan mendapat sponsor.
Namun ia memastikan, saat ini sudah ada sponsor yang bersedia membantu penyelenggaraan turnamen tersebut.
Waktu Pelaksanaan Piala Indonesia
Sementara itu, Mochamad Iriawan belum mengungkapkan kapan Piala Indonesia akan mulai digulirkan.
Ia hanya menegaskan bahwa Piala Indonesia musim ini dipastikan akan digelar.
"Besok (hari ini) ada rapat kesekjenan PSSI. Yang jelas ada perubahan dari yang tidak jadi menjadi jadi," tegasnya.
Menurut catatan Antara, Piala Indonesia awalnya akan berlangsung pada Agustus 2022 hingga Maret 2023.
Hal tersebut tertuang dalam surat edaran bernomor 2312/PGD/223/VI-2022 yang disebarkan kepada klub Liga 1, 2, dan asosiasi provinsi.
Baca Juga : Hasil dan Skor Akhir Liga 2 PSKC Cimahi vs PSMS Medan
Dalam suratnya, PSSI menyebut turnamen Piala Indonesia akan diikuti oleh 64 tim dan terbagi menjadi beberapa babak yaitu 64 besar, 32 besar, 16 besar, 8 besar, semifinal, dan final.
Adapun 64 klub tersebut terdiri dari 18 klub Liga 1, 28 klub Liga 2, dan 18 klub Liga 3. Juara Piala Indonesia akan mewakili Indonesia di Piala AFC.
Piala Indonesia terakhir kali digelar pada 2018/2019 dan PSM Makassar menjadi juara usai menaklukan Persija**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana