Febri Hariyadi Siap Dimana Saja

Febri Hariyadi Siap Dimana Saja Febri Hariyadi dikawal tiga orang pemain Bali United. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Perubahan formasi yagn terjadi di tubuh Persib paca pergantian pelatih dari Robert Alberts ke Luis Milla ditanggapi santai oleh Febri Hariyadi.

Sebagai pemain profesional, Febri Hariyadi mengaku siap dengan apapun instruksi yang diberikan pelatih, termasuk perubahan posisi.

Persib di era Luis Milla kerap menggunakan formasi 3-5-2 atau 3-4-3 ketika menyerang dan berubah menjadi 5-4-1 ketika bertahan.

Hal ini berbeda ketika Persib dilatih Robert Alberts yang lebih sering menggunakan formasi 4-4-2 atau 4-3-3.

"Saya sebagai pemain dimanapun ditetapkan pasti harus siap pasti harus bisa sama aja sih mau lima bek tiga bek sama saja karena posisi saya masih disitu jadi buat saya tidak ada perbedaan apapun," ungkap Febri Hariyadi belum lama ini.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pernah Jadi Bek Kiri di Timnas Indonesia

Kesiapan Febri Hariyadi dalam menerima instruksi Luis Milla rupanya pernah ia buktikan bersama Timnas Indonesia.

Pemain yang akrab disapa Bow tersebut menceritakan bahwa ia pernah tampil sebagai bek kiri saat membela Indonesia U-23 di Asian Games 2018 silam.

Karena pengalamannya tersebut, Febri Hariyadi mengaku tidak kesulitan untuk memahami keinginan Luis Milla.

Formasi yang diterapkannya di Persib, tak jauh beda seperti saat Febri Hariyadi tampil bersama timnas era pelatih asal Spanyol tersebut.

"Coach Luis Milla pernah menerapkan itu saat Asian Games pertandingan terakhir-terakhir lawan UAE saya juga pernah main di bek kirinya, jadi kalau menurut saya bukan hal baru itu hanya bagian dari strategi pelatih," pungka Febri Hariyadi.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini