Piala Dunia 2022: Lukaku Berpacu dengan Waktu untuk Kembali ke Titik Ideal

Piala Dunia 2022: Lukaku Berpacu dengan Waktu untuk Kembali ke Titik Ideal

REPUBLIK BOBOTOH - Dokter Belgia Kristof Sas tidak ragu menyebut striker Inter Milan Romelu Lukaku berpeluang tampil di Piala Dunia 2022, tetapi memperingatkan sang pemain harus berpacu dengan waktu untuk membuatnya fit di Qatar.

Pemain internasional Belgia tersebut, dijadwalkan akan kembali beraksi setelah hampir 2 bulan absen karena cedera otot yang parah.

Lukaku diperkirakan akan terlibat dalam pertandingan Inter Milan di kompetisi Liga Champions melawan Viktoria Plzen, pada Rabu malam ini, tetapi tidak sejak awal.

Baca Juga : Jadwal Bola Malam Ini: Liga Champions Live di SCTV dan Vidio

Dokter tim Belgia Kristof Sas telah memberikan pembaruan tentang pemain berusia 29 tahun itu menjelang Piala Dunia. Sas tidak ragu bahwa pemain pinjaman Chelsea itu, akan berhasil berangkat ke Qatar.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Tapi tentu saja, dia sudah lama absen," kata Sas kepada Het Laatste Nieuws. “Ini akan menjadi perlombaan melawan waktu, bukan untuk membuatnya fit secara medis, tetapi pada level yang tinggi."

"Irama penting bagi setiap pemain, meskipun menjadi kurang penting setelah mereka memiliki lebih banyak pengalaman."

Baca Juga : Kapan Skuad Persib Kembali Berlatih Bersama? Ini Jadwalnya

"Sekarang, tentu saja, ada perbedaan besar dengan waktu 'normal' menjelang turnamen besar. Biasanya ada kesenjangan besar antara akhir musim dan awal Piala Dunia atau Kejuaraan Eropa."

Kompetisi Serie A Liga Italia sendiri akan dihentikan sementara mulai 13 November 2022, atau satu minggu sebelum dimulainya Piala Dunia 2022 di Qatar.

Lukaku mencetak satu gol dalam tiga penampilan bersama Inter Milan musim ini, sejak kembali dengan status pinjaman dari Chelsea dan menurut laporan terbaru di Italia, dia ingin tetap di klub setelah 2023, ketika masa peminjamannya berakhir.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini