Ingin Tingkatkan Kualitas Siswa Siswi SSB, JEBREEETMEDIA Jalin Kerja Sama dengan UNI

Ingin Tingkatkan Kualitas Siswa Siswi SSB, JEBREEETMEDIA Jalin Kerja Sama dengan UNI Valentino Simanjuntak dan Boy Jati Asmara. (Raffy Faraz/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - CEO Jebreeetmedia, Valentino Simanjuntak menegaskan kerjasamanya dengan Lapangan POR UNI tak akan menngganggu aktivitas kegiatan siswa-siswi SSB UNI.

Menurut Valentino Simanjuntak, siswa siswi SSB UNI tetap mendapatkan porsi yang sama, seperti sebelumnya.

Valentino Simanjuntak mengakui pembangunan dan renovasi Lapangan POR UNI dapat dinikmati oleh umum.

Hal itu dipilihnya agar Lapangan yang natinya berganti UNI JEBREEETMEDIA ARENA itu bisa dipelihara dengan baik dari sumber dana sewa lapangan bagi umum.

Ia juga menepis anggapan melakukan investasi pada pembangunan dan renovasi Lapangan POR UNI. Pria yang karib disapa Valen itu menegaskan kerjasama ini murni karena ingin meningkatkan kemampuan siswa siswi SSB UNI di kemudian hari.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


“Jadi saya commited kalau jadwal UNI itu tidak akan terganggu. Karena untuk pemeliharaan itu harus ada yang biayai sehingga lapangan ini akhirnya bisa untuk umum, utamanya tidak boleh digeser adalah jadwal inti tim UNI, ini adalah goodwill, ga ada istilahnya taro invest, karena kita ingin lihat anak anak ini bisa dapat tempat latihan," ujar Valen kepada awak media pada Ahad. 30 Oktober 2022.

"Jujur dari tim yang kami bekerja sama ini penasaran karena dari dulu dengan fasilitas sebesar ini tidak ada yang support, waktu awal jadi bahan pemikiran, waktu ketemu Eka (Ramdani) kita ngobrol, dan kita sama-sama ingin siswa-siswi yang main bola apapun bisa disini," imbuhnya.

Lebih lanjut kata Valen, pembangunan dan renovasi Lapangan POR UNI akan berlansung selama 4 bulan.

Ia berharap hasil dari perubahan dan renovasi lapangan POR UNI dapat memperbaiki kualitas siswa-siswi SSB UNI.

"Kita lihat ini 4 bulan, kalau 4 bulan ini baik, ada peningkatan siswa-siswa disini, bagus, bukan tidak mungkin, karena partner kita senang dengan yang begini-begini," tutup Valentino Simanjuntak.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini