Intensitas Latihan Persib Tinggi, Abdul Aziz Tetap Enjoy

Intensitas Latihan Persib Tinggi, Abdul Aziz Tetap Enjoy

REPUBLIK BOBOTOH - Gelandang lincah Persib, Abdul Aziz merasakan dampak luar biasa dari program latihan yang disiapkan tim pelatih Persib.

Menurut Abdul Aziz dampak besar dari program latihan Persib yang disusun tim pelatih, sangat terasa dari sisi kebugaran.

Bagi Abdul Aziz, kondisi kebugarannya terus mengalami peningkatan dari latihan ke latihan selanjutnya.

Baca Juga : Dukung Arab Saudi di Piala Dunia 2022, Zalnando: Pemainnya Juga Soleh-Soleh


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Hal itu tentu menjadi sangat positif untuk timnya yang tengah berkonsentrasi menatap kelanjutan Liga 1 2022/2023.

Ia menambahkan program latihan yang diberikan tim pelatih dilahap secara baik oleh teman temannya. Dengan demikian motivasi dan semangat tim Persib dalam level yang baik, meski belum ada kejelasan terkait masa depan Liga 1.

"Kondisi fisik setiap harinya semakin membaik yang jelas kita tidak kehilangan motivasi, tidak kehilangan semangat untuk menanti kepastian Liga bergulir, tetap maksimal dalam latihan," ujar Abdul Aziz di Stadion Sidolig, Kota Bandung pada Kamis, 24 November 2022.

Baca Juga : Link Live Streaming Piala Dunia 2022 Uruguay vs Korea Selatan

Lebih lanjut lagi pemain bernomor 8 itu menuturkan para pemainnya memang berlatih dengan intesitas tinggi di setiap sesi latihan.

Namun meski berintensitas tinggi, Aziz menilai Luis Milla selalu memiliki cara agar timnya berlatih secara menyenangkan.

"Ya karena kita dibikin enjoy, dibuat senang oleh pelatih kita juga nyaman menjalani latihannya dan kita happy tapi kita serius, serius tapi santai." tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini