Persib Mencari Kekurangan Lewat Latihan Bersama Persikabo

Persib Mencari Kekurangan Lewat Latihan Bersama Persikabo Luis Milla saat memimpin anak asuhnya berlatih. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung akan bertandang ke markas Persikabo 1973 pada uji coba bertajuk latihan bersama yang digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Ahad 27 November 2022.

Pelatih Persib Luis Milla mengatakan, uji coba tersebut penting bagi timnya untuk melihat perkembangan jelang bergulirnya kembali kompetisi Liga 1 2022.

Luis Milla menilai bahwa uji coba tersebut membantu persiapan Persib menghadapi kompetisi.

Baca Juga : Liga 1 Terapkan Format Bubble, Bagaimana Jadwal Persib? Begini Penjelasan Teddy Tjahjono

"Persiapan yang kami lakukan sama seperti minggu-minggu sebelumnya. Minggu ini rencananya akan beruji coba yang bagus untuk melihat perkembangan pemain dan tentunya latihan setiap minggu membantu untuk menghadapi kompetisi," ujar Luis Milla.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Tak hanya itu saja, laga uji coba melawan Persikabo akan dimanfaatkan Luis Milla untuk mencari kekurangan-kekurangan Persib.

Apalagi tim yang dihadapinya kali ini berasal dari kompetisi Liga 1 yang secara kualitas bisa dikatakan seimbang.

"Ini akan menjadi evaluasi karena latihan membutuhkan evaluasi. Jadi, ini hal yang bagus buat kami," ujar Luis Milla.

Laga melawan Persikabo ini sendiri merupakan latihan bersama kedua Persib selama kompetisi Liga 1 dihentikan.

Baca Juga : Membawa Nama Persib, Pemain Ini Berlatih di Inggris

Sebelumnya Persib berhasil meraih kemenangan atas FC Bekasi City dengan skor 3-0 di Stadion GBLA, 12 November 2022 lalu.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini