Liga 1 Putri Kembali Digelar, Ini Jadwalnya

Liga 1 Putri Kembali Digelar, Ini Jadwalnya Skuad juara Persib Putri 2019. (Dok Republikbobotoh.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Rencana PSSI tak hanya soal kompetisi Liga 1 saja. Federasi juga akan kembali menggelar Liga 1 putri yang digelar Desember 2022.

Jika terwujud, ini akan menjadi kompetisi kedua Liga 1 Putri yang sebelumnya digelar pada tahun 2019 silam.

Liga 1 Putri kemudian terhenti pada 2020 dan 2021 karena pandemi Covid-19.

Baca Juga : Luis Milla Ungkap Progres Para Pemain Persib Jelang Laga Kontra Persikabo

Menurut Wakil Sekretaris Jenderal PSSI Maaike Ira Puspita, PSSI saat ini tengah merancang skema kompetisi agar berjalan kompetitif.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Insya Allah Liga 1 wanita pada Desember 2022," kata Maaike Ira Puspita dikutip dari Antara.

Adik ipar Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan tersebut mengatakan, PSSI terus berkomitmen akan perkembangan sepak bola putri.

Hal itu pulalah yang menjadi visi dan misi Maaike Ira PUspita saat mencalonkan diri dan terpilih menjadi Wakil Presiden AFF 2022-2026.

"Sepak bola wanita jadi visi dan misi saya di AFF," tegasnya.

Sekedar informasi, Persib Putri menjadi juara kompetisi Liga 1 putri yang pertama pada tahun 2019.

Baca Juga : Teja Paku Alam Menghilang di Latihan Persib, Luis Milla Jelaskan Penyebabnya

Di PSSI sendiri, sepak bola putri dikelola oleh satu badan bernama Asosiasi Sepak Bola Wanita Indoneia (ASBWI) yang diketuai Nadalsyah, Bupati Barito Utara.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini