Fitrul: Mungkin Ini Jalan Terbaik

Fitrul: Mungkin Ini Jalan Terbaik Kiper Persib, Fitrul Dwi Rustapa. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Penjaga gawang Persib Bandung Fitrul Dwi Rustapa menanggapi sistem bubble kompetisi Liga 1 2022.

PT Liga Indonesia Baru memutuskan untuk menggelar lanjutan kompetisi Liga 1 dengan gelembung di Jawa Tengah dan Yogyakarta.

Keputusan ini tak lepas dari sempat dihentikannya kompetisi Liga 1 akibat Tragedi Kanjuruhan.

Baca Juga : Liga 1 Kembali Bergulir, Begini Respons Luis Milla

Fitrul Dwi Rustapa mengatakan, sistem yang akan digunakan selama putaran pertama ini dinilai yang terbaik. Ia tidak mempermasalahkan hal tersebut meski harus jauh dari keluarga karena risiko pekerjaan.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Mungkin ini jalan terbaik. Meskipun ya banyak orang yang menyayangkan, tapi yang penting liga jalan dulu dan bertanding. Mudah-mudahan kedepannya bisa normal kembali," ujar Fitrul Dwi Rustapa dikutip dari laman resmi Persib.

Terkait persiapan jelang kompetisi Liga 1 2022 kembali bergulir, kiper asal Bungbulang, Garut ini mengaku siap secara fisik dan mental.

Menurutnya, kesiapan para pemain Persib tak lepas dari program latihan yang diberikan tim pelatih selama kompetisi Liga 1 dihentikan.

Selain mendapat program latihan fisik dan taktik, para pemain Persib juga beberapa kali mendapatkan kesempatan untuk latihan bersama atau uji coba dengan klub lain maupun gim internal.

Baca Juga : Sistem Bubble Tak Ideal, Ini Harapan Jupe Pada Lanjutan Liga 1

"Kondisi saya baik. Fisik dan mental selalu dijaga meskipun kemarin liga tertunda. Alhamdulillah ada kabar baik dan itu spiritnya semakin bertambah," pungkasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini