Piala AFF Pindah-pindah Negara, Ini Trik Shin Tae-yong Atasi Kelelahan Pemain

Piala AFF Pindah-pindah Negara, Ini Trik Shin Tae-yong Atasi Kelelahan Pemain Shin Tae-yong. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Timnas Indonesia akan menghadapi Brunei Darussalam pada pertandingan kedua babak penyisihan Grup A Piala AFF di Stadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia, hari ini, Senin 26 Desember 2022.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mempunyai trik untuk mengatasi kelelahan pemain seiring padatnya jadwal dan sistem kandang tandang Piala AFF 2022.

Kondisi Piala AFF 2022 berbeda dengan edisi sebelumnya dimana turnamen digelar terpusat di Singapura karena kondisi Covid-19.

Baca Juga : Luis Milla Petik Pelajaran dari Laga Kontra Persikabo: Tim Lain Bisa Meniru

Sementara saat ini, Timnas Indonesia harus terbang ke negara-negara tetangga dengan jadwal pertandingan tiga kali sehari, dimana sebelumnya Timnas Indonesia baru saja mengalakan Kamboja 2-1 di SUGBK, Jakarta, Jumat 23 Desember 2022.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Seperti apa yang kita ketahui, Piala AFF tahun ini tidak difokuskan di satu tempat. Jadi kami harus pindah dari negara satu ke negara lainnya," ujar Shin Tae-yong dikutip dari laman PSSI.

"Itu pun tiga hari sekali kami harus bertanding. Jadi sangat padat jadwalnya," imbuhnya.

Selain rotasi pemain saat menghadapi Brunei Darussalam, Shin Tae-yong juga mempersiapkan fisik dan kondisi anak asuhnya dalam level maksimal.

Baca Juga : 2 Pemain yang Santer Dikabarkan Bakal Merapat ke Persib Bandung

"Untuk itu kami harus mempersiapkan fisik dan kondisi yang harus baik. Maka itu, kami juga akan melakukan rotasi pemain," katanya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini