Persib dan Pengelola Janji Tingkatkan Standar Stadion GBLA

Persib dan Pengelola Janji Tingkatkan Standar Stadion GBLA Stadion GBLA. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung mendapat penilaian positif dan masuk kategori 'Baik' dari hasil risk assessment yang dilakukan tim Mabes Polri.

Penilaian ini tentunya memperbesar peluang Persib untuk menggunakan Stadion GBLA sebagai homebase di putaran kedua Liga 1 2022/2023.

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 sempat mengalami penyesuaian karena tragedi di Stadion Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022.

Yang mana tragedi tersebut merenggut banyak korban jiwa dan mengharuskan sepak bola Indonesia mengalami perubahan, termasuk gelaran kasta tertinggi kompetisi sepak bola Indonesia.

Baca Juga : Kabar Baik Terkait Stadion GBLA dari Tim Mabes Polri


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sejak Liga 1 bergulir, format dan sistem kompetisi digelar sebagaimana mestinya. Namun memasuki pekan 12 hingga selesai putaran pertama, roda kompetisi berubah format dengan sistem bubble atau gelembung dan terpusat di Jawa Tengah dan Yogyakarta.

Namun di putaran kedua, peluang menjalankan sistem dan format home away terbuka lebar. Tentunya ini juga disambut baik banyak pihak, termasuk menguji kelayakan dan keamanan setiap venue yang nantinya dijadikan venue gelaran Liga 1.

Meskipun mendapat nilai tinggi, hasil tersebut tetap membuat Persib dan pengelola GBLA punya pekerjaan rumah untuk terus meningkatkan standar penyelenggaraan sebuah pertandingan.

Baca Juga : Hadapi Putaran Kedua, Borneo FC Kembali Berlatih Pertengahan Pekan Pertama Januari 2023

“Risk assessment yang diinisiasi Ditpamobvit Polda Jawa Barat kami jadikan acuan untuk memperbaiki dan itu sebagai syarat penyelenggaraan Liga 1 2022/2023. Tentunya, masih banyak hal yang perlu kami tingkatkan agar lebih baik lagi,” ucap General Coordinator Persib, Budhi Bram Rachman seperti yang dilansir dari laman resmi klub.

Ada sejumlah penilaian yang dilakukan tim dari Mabes Polri. Sarana dan prasarana juga dinilai dan memiliki bobot berbeda yakni Aspek infrastruktur (20 persen), kesehatan (10 persen), risiko kompetisi (20 persen), keamanan pada sistem manajemen pengamanan (30 persen), keselamatan (10 persen), dan informasi (10 persen).

Seperti yang dilansir dari laman resmi klub, berdasarkan penilaian semua aspek tersebut, penyelenggara pertandingan Persib memenuhi standar keselamatan dan keamanan.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini