Selalu Jadi Pilihan Shin Tae-yong di Indonesia U-20, Kakang Rudianto Sebut Nama Luis Milla

Selalu Jadi Pilihan Shin Tae-yong di Indonesia U-20, Kakang Rudianto Sebut Nama Luis Milla Kakang Rudianto. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto menjadi salah seorang pemain yang tak tergantikan bersama Indonesia U-20 saat berlaga di babak penyisihan grup A Piala Asia U-20 2023.

Dari 3 pertandingan yang dijalani Indonesia U-20 di Uzbekistan, Kakang Rudianto selalu turun sejak menit awal untuk menjaga sektor pertahanannya.

Kakang Rudianto mengaku bersyukur karena selalu mendapat kepercayaan dari pelatih Shin Tae-yong.

Baca Juga : Umuh Merasa Ada yang Aneh dengan Keputusan Komdis PSSI

Menurutnya pencapaian ini tak lepas dari kerja kerasnya, termasuk adanya arahan pelatih Persib, Luis Milla yang mengevaluasi kinerjanya selama membela Maung Bandung.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Dari evaluasi tersebut, Kakang Rudianto semakin berhasrat untuk memperbaiki diri dan meningkatkan kualitas permainannya. Sehingga ketika kembali mendapat panggilan Timnas, Kakang Rudianto langsung mengaplikasikan hasil evaluasi dari Luis Milla.

"Alhamdulillah saya selalu jadi pilihan utama, saya dapat kepercayaan dari coach Shin, karena ini juga tak lepas dari kedatangan Luis Milla ke Bandung," ujar Kakang Rudianto kepada awak media pada Rabu, 8 Maret 2023.

"Sebelum bergabung (timnas) saya di Persib sudah dikoreksi kelemahan-kelemahan saya di sektor belakang maka ketika saya bergabung bersama timnas U-20 saya terapkan apa yang coach Luis Milla sudah kasih tahu ke saya."

"Disini juga saya mempelajari arahan dan ajaran coach Shin untuk menjadi lebih baik," ungkapnya.

Tak hanya itu, Kakang Rudianto juga selalu mempelajari gaya melatih dan skema permainan Shin Tae-yong bersama Indonesia U-20.

Pemain bertubuh jangkung ini juga sangat bersyukur karena permainannya ditinjau oleh dua pelatih kelas dunia, baik di Timnas maupun di klub.

Baca Juga : Bobotoh Riuh, Persib Diduga Sindir Kekalahan Klub Lain Lewat Medsos

"Saya merasa cukup bangga bisa dilatih sama dua pelatih yang sangat bagus menurut saya, menurut semua orang ya bahkan, dua pelatih ini sangat bagus dan baik dalam memegang tim," tutup Kakang Rudianto.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini