Rumor Striker Timnas Malaysia Gabung Persib Akhirnya Terjawab

Rumor Striker Timnas Malaysia Gabung Persib Akhirnya Terjawab Logo Persib. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Nama bintang Timnas Malaysia, Safawi Rasid mendadak muncul di tengah rumor perburuan pemain anyar yang dilakukan Persib Bandung.

Rumor tersebut mencuat setelah adanya pemberitaan dari media asal Malaysia yang menyebutkan penyerang berusia 26 tahun itu, bakal berkarier di Indonesia dan salah satu akun di media sosial yang melakukan pooling soal Safawi Rasid.

Safawi Rasid sendiri merupakan salah seorang pemain yang memiliki pengaruh besar di skuad Timnas Malaysia. Bersama Harimau Malaya, Safawi Rasid sudah mengemas 46 caps dan 18 gol.

Baca Juga : Bos Persib Blak-blakan Ungkap Penyebab Hengkangnya Erwin Ramdani

Selain itu juga, Safawi merupakan pemain yang berhasil menembus Eropa dan sempat bermain di Liga Portugal bersama Portimonense. Hanya saja setelah abroad ke Portugal, perlahan namanya tenggelam.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Namun namanya kini menjadi sorotan usai pindah ke Ratchaburi FC dengan skema peminjaman dari Johor Darul Takzim. Bersama The Dragons, Safawi mengemas 634 menit dari 13 pertandingan.

Permainannya bersama Timnas Malaysia dan Ratchaburi FC, membuat banyak pihak menilai layak gabung Persib. Apalagi kecepatannya bisa menjadi opsi di saat lini sayap Persib bekerja di bawah performa.

Mendengar hal tersebut, Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono akhirnya menyampaikan jawaban. Ia mengaku tak bisa memberikan komentar banyak terkait hal tersebut.

Baca Juga : Lepas Supriadi, Persebaya Datangkan Mantan Pemain Persib

"Ditunggu aja," singkat pria berkacamata itu kepada awak media pada Rabu, 10 Mei 2023.

Ia juga tak ingin berspekulasi dengan rumor yang tengah muncul dalam jendela transfer kali ini. Pasalnya ada banyak informasi tidak benar yang terus mengarah kepada timnya terkait sosok pemain baru.

"Ga tau tunggu aja. Kalian dengar rumor-rumor yang gak jelas lah. Nanti kalau salah gimana," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini