Duo Pemain Naturalisasi Tidak Sabar Jajal Kekuatan Argentina Pada FIFA Matchday

Duo Pemain Naturalisasi Tidak Sabar Jajal Kekuatan Argentina Pada FIFA Matchday Ivar Jenner dan Rafael Struick mengaku sudah tak sabar menghadapi Argentina pada FIFA Matchday. (PSSI)

REPUBLIK BOBOTOH - Ternyata Tak hanya pemain lokal yang tak sabar menjajal kekuatan Argentina pada FIFA matchday di Stadion Gelora Bung Karno,19 Juni 2023 mendatang.

Dua pemain yang baru saja merampungkan proses naturalisasi, Ivar Jenner dan Rafael Struick pun mengaku sudah tak sabar.

Ivar Jenner dan Rafael Struick akan menjadi kekuatan Shin Tae-yong saat FIFA matchday melawan Argentina nanti.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Baca Juga: Luis Milla Hembuskan Angin Segar untuk Pemain Muda Akademi Persib

Saking antusiasnya, keduanya memilih tinggal di Jakarta ketimbang kembali ke Belanda dan bersama-sama dengan pemain lainnya terbang ke Surabaya untuk memulai pemusatan latihan pada Senin 5 Juni 2023.

"Saya sudah tidak sabar untuk memperkuat timnas Indonesia. Saya tahu animo suporter sangat luar biasa di sini. Stadion Utama Gelora Bung Karno juga megah dan rumputnya bagus. Ini akan menjadi pertandingan yang menyenangkan melawan Argentina," ujar Ivar Jenner dikutip dari laman resmi PSSI.

Setali tiga uang dengan Jenner, Rafael Struick pun tak kalah antusias dan gembira.

Baca Juga: Luis Milla Pasrah Pemain Pilar Persib Bandung Tak Bisa Gabung Latihan

"Pertandingan yang sangat ditunggu-tunggu. Apalagi ini melawan Argentina, juara Piala Dunia di Qatar sekaligus peringkat satu dunia," imbuh Rafael.

Baik Ivar dan Rafael sudah diperkenalkan oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam acara konferensi pers pengumuman resmi FIFA Matchday antara Indonesia dan Argentina di ruang media Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Selaoin Ivar Jenner dan Rafael Struick, skuat Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong juga akan diperkuat pemain naturalisasi lainnya seperti Sandy Walsh, Jordi Amat dan Shayne Pattynama.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini