Kata Teddy Soal Pemain Asing ke-6 Persib: Singgung Argentina

Kata Teddy Soal Pemain Asing ke-6 Persib: Singgung Argentina Direktur Persib, Teddy Tjahjono. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung masih terus mengumpulkan puzzle pemain asing usai resmi mendatangkan Tyronne Del Pino dari Spanyol.

Perburuan Persib di bursa transfer tentunya belum selesai karena masih memiliki satu slot pemain asing.

Tersisa satu kuota pemain asing dengan kategori non Asia bisa dimanfaatkan Persib Bandung untuk menambah kekuatan timnya.

Baca Juga : Digelar 1 Juli 2023, Ini Pertandingan Pembuka Liga 1 2023/2024

Ada banyak nama yang saat ini santer dikaitkan dengan Persib. Dari Enric Saborit, Ager Aketxe, Isco Alarcon, James Rodriguez, dan yang terakhir Lucas Rocha.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono menegaskan Persib berpeluang akan memaksimalkan jumlah kuota pemain asing tersebut.

Hanya saja ia masih teguh pendirian untuk menutup rapat sosok pemain bidikannya dan meminta bobotoh tetap bersabar menunggu informasi resmi dari Persib.

"Satu lagi, iya ditunggu ajalah," ujar Teddy Tjahjono kepada awak media pada Rabu, 31 Mei 2023.

Disinggung perkenalan pemain yang terbilang mepet dengan masa persiapan tim, Teddy Tjahjono menegaskan Persib sudah memiliki jadwal perkenalan pemainnya.

Baca Juga : Respons Beckham Putra setelah Persib Rekrut Tyronne Del Pino

Sambil berkelakar, pria berkacamata itu menambahkan Persib berpeluang akan memperkenalkan pemain ketika Timnas Indonesia menghadapi Argentina.

"Waktu lawan Argentina lah ya," singkatnya sambil tersenyum.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini