Nick Kuipers Ungkap Kondisi Ruang Ganti Persib Setelah Ditinggal Luis Milla

Nick Kuipers Ungkap Kondisi Ruang Ganti Persib Setelah Ditinggal Luis Milla Nick Kuipers. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Bek asing Persib Bandung Nick Kuipers ungkap bagaimana kondisi ruang ganti timnya usai ditinggal pelatih kepala Luis Milla.

Beberapa kursi di staf kepelatihan Persib tengah kosong pasca ditinggal Luis Milla, Manuel Perez Cascallana, Carlos Grande Rodriguez, dan Bayu Eka Sari.

Nick Kuipers mengatakan, kondisi yang dihadapi Persib saat ini membuatnya semakin kuat.

Baca Juga : Kejutan! Ini Klub Baru Eks Stiker Persib Ezechiel Ndouassel

"Banyak hal telah terjadi. Tapi itu semua membuat kami semakin kuat," ujarnya dikutip dari laman resmi Persib.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Bahkan pemain bernomor punggung dua ini mengatakan bahwa seluruh awak tim berusaha untuk memecahkan masalah yang tengah di hadapinya saat ini.

"Kami berusaha memecahkan masalah sebagai satu tim dengan berbincang satu sama lain, mungkin lebih baik dari sebelumnya," ungkapnya.

Nick Kuipers pun mengaku senang dengan reaksi yang ditunjukan oleh awak tim Persib Bandung.

"Saya senang melihat bagaimana kami bereaksi menanggapi situasi saat ini," ungkapnya.**

Persib sendiri saat ini tengah menanti kehadiran pelatih baru. Menurut Komisari PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar, ada empat kandidat pelatih Persib.

Baca Juga : Persib Pada Ezra Walian: Congratulations!

"Asing semuanya juga. Kemarin yang disampaikan ke saya ada empat, ada empat kandidat," ujar Umuh Muchtar.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini