Bungkam Pemuncak Klasemen Sementara Liga 1, Begini Komentar Teco

Bungkam Pemuncak Klasemen Sementara Liga 1, Begini Komentar Teco Pelatih Bali United Stefano Cugurra. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Bali United sukses membungkam pemuncak klasemen sementara Liga 1 2023/2024, Dewa United.

Pada laga yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu 29 Juli 2023, laga dimenangkan Bali United dengan skor 2-1.,

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra memuji kerja keras anak asuhnya karena mampu membalikkan keadaan.


Baca Juga: Bocor! Persib Bandung Pernah Incar Eks Pelatih Timnas Vietnam, Segini Gaji yang Ditawarkan


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Hasil tersebut membuat pelatih yang akrab disapa Teco senang, apalagi, ada gol yang dicetak pemain seperti Kadek Agung dinilai sangat penting setelah pemain tersebut sempat absen panjang karena cedera.

"Spaso cetak gol, Kadek juga. Gol ini bagus karena sudah lama (Kadek) tidak main setelah cedera lebih dari satu tahun dan dia main bagus. Karena ini (gol) sangat penting dari Kadek," ujar Teco dikutip dari laman Liga Indonesia Baru (LIB).

Teco melihat pemainnya tahu jika tampil di kandang sendiri harus menang. Sehingga dia melihat kerja keras para pemain untuk memperbaiki penampilan setelah ketinggalan gol.


Baca Juga: Pesan Luizinho Passos untuk Putra Sheva Sanggasi, Begini Katanya

"Kami tahu main di rumah harus kerja keras lagi untuk menang, lalu memperbaiki posisi di klasemen dan pemain ada pergantian pemain yang signifikan di tim," tutur Teco.

"Kami senang menang di sini. Terima kasih Semeton yang datang beri semangat bagus untuk pemain," tambahnya.

Dengan hasil tersebut, Bali United kini menempel ketat lawan yang masih berada di puncak klasemen dengan 10 poin, sedangkan Bali United mengoleksi sembilan poin.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini