Ada yang tidak Beres di Persib, Ini Langkah Tim Pelatih

Ada yang tidak Beres di Persib, Ini Langkah Tim Pelatih Skuad Persib Bandungdi Liga 1 2023/2024. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Tim pelatih Persib Bandung terus berjuang memperbaiki sejumlah ketidakberesan dalam permainan skuad Maung Bandung yang hingga pekan kedelapan Liga 1 2023-2024, kesulitan meraih kemenangan.

Salah satu ketidakberesan yang terjadi dalam permainan Persib pada beberapa laga terakhir adalah belum maksimalnya finishing touch atau penyelesaian akhir.

Itu bisa dilihat dari jumlah gol yang dicetak Persib dalam tiga laga terakhir yang hanya memproduksi 2 gol dan kebobolan 3 gol.

Baca Juga : Daftar Pemain PSIS Semarang yang Absen saat Hadapi Persib di Pekan 9 Liga 1 2023-2024

Sebelum tim bertolak menuju Semarang untuk melakoni pertandingan pada pekan kesembilan Liga 1 musim 2023-2024, problem finishing touch menjadi salah satu perhatian serius tim pelatih.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Kita mencoba mencari solusi dari beberapa hal yang harus kita perbaiki, pertama ketika ball posesion kita bagus dan tujuan kita bertanding adalah memenangkan pertandingan," kata Pelatih Fisik Persib, Yaya Sunarya, Kamis 17 Agustus 2023.

"Artinya kita harus punya visi yang sama dalam membuat area atau space yang kemungkinan bisa mempertajam lini penyerangan dan kemudian di final pass, kita bisa melakukan finishing dengan bagus."

Baca Juga : Tayang Sesaat Lagi di SCTV Indonesia U-23 vs Malaysia U-23, Link Live Streaming Ada di Sini

"Karena itu kita buat latihan posesion limit jumlah passing, tujuannya adalah pemain lebih cepat beradaptasi, kemudian berpindah cepat dalam transisi menyerang dan kemudian kita finishing.

"Kita coba ulangi final pass dengan beberapa variasi dan kita buat dengan small set game terakhir, 5 lawan 5 dengan box to box supaya pemain bisa membuat improvisasi antar sisi atau area yang bisa mereka manfaatkan dalam melakukan finishing," tutup Yaya.

Sementara menghadapi PSIS Semarang pada pekan 9 Liga 1 2023-2024, Persib masih belum diperkuat oleh Ciro Alves dan I Putu Gede Juni Antara karena skorsing. Sementara Beckham Putra dan Robi Darwis juga absen karena dipanggil Timnas Indonesia U-23.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini