Dua Pesan Pelatih Persita kepada Para Pendekar Cisadane Saat Bertamu ke Markas Persib

Dua Pesan Pelatih Persita kepada Para Pendekar Cisadane Saat Bertamu ke Markas Persib Divaldo Alves. (LIB)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persita Tangerang Divaldo Alves memberikan pesan kepada para pemainnya yang akan bertamu ke markas Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA)< Ahad 1 Oktober 2023.

Menurut Divaldo Alves, laga melawan Persib Bandung itu sendiri akan menjadi pertandingan yang sangat berat bagi Persita.

Oleh karena itu, Divaldo Alves meminta kepada para pemainnya untuk tetap rendah hati seiring hasil positif di pekan sebelumnya saat menghadapi Dewa United.

Baca Juga : Satu Pelatih Asing Baru Hadir di Sesi Latihan Persib Pagi Ini

"Untuk minggu depan melawan Persib, saya pikir itu akan jadi pertandingan berat. Mereka (Persib) main di kandang tentu akan banyak tekanan mereka untuk menang," ungkap Divaldo Alves dikutip dari laman resmi Persita.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Apapun yang terjadi di pertandingan akan kita lihat, tapi yang paling penting kita mau kesana dengan rendah hati, kerja keras itu saja," bunyi pesan pelatih asal Portugal tersebut.

Pada laga yang digelar pukul 19.00 WIB tersebut, Divaldo Alves berharap anak asuhnya bisa berbicara banyak di hadapan banyak bobotoh.

Baca Juga : Hasil dan Jadwal Sepak Bola Asian Games 2022: Indonesia Jumpa Uzbekistan di 16 Besar

Namun untuk hasil akhir, pelatih kelahiran Angola itu hanya berharap anak asuhnya bisa mencuri poin dari Persib.

"Saya ingin tim datang kesana dengan rendah hati, minimal satu poin disana," tegasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini