Persib dalam Bayang-bayang Sanksi

Persib dalam Bayang-bayang Sanksi Ilustrasi Logo Persib. (Adam Husein/Republikbobotoh.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Kemenangan atas Persebaya dengan skor 2-3 di pekan 15 Liga 1 2023/2023, Sabtu 7 Oktober 2023 lalu, membuat Persib dalam bayang-bayang sanksi Komdis PSSI.

Penyebabnya, Persib merilis informasi soal adanya suporter yang memaksakan diri datang ke Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Padahal sudah diketahui bahwa pendukung tim tamu dilarang hadir dalam pertandingan tim kesayangannya.

Baca Juga : Nabil Husein Ceritakan Proses Negosiasi Borneo FC dengan Wiljan Pluim dan Durasi Kontraknya

Larangan tersebut tertuang dalam aturan dan regulasi resmi Liga 1 2023/2024 yang ditandatangani langsung oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir pada 28 Juni 2023 lalu.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sanksi denda puluhan juta pun menghantui Persib Bandung saat ini. Biasanya, Komdis PSSI menjatuhkan hukuman denda senilai Rp25 juta.

"Penampilan dan prestasi Persib saat ini sedang dalam tren positif. Kenapa harus dicoreng oleh pelanggaran-pelanggaran regulasi seperti tindakan Bobotoh yang memaksakan diri datang ke Surabaya ini?" tegas Vice President Operational PT Persib Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat dalam rilisnya.

Andang Ruhiat meminta agar suporter bisa menahan diri untuk tidak pernah datang di laga tandang Persib.

Yang terdekat, Persib akan terbang ke Samarinda untuk menghadapi Borneo FC di Stadion Segiri, Sabtu 21 Oktober 2023 mendatang.

Baca Juga : Mantap! Tiga Awak Persib Sabet Penghargaan

"Meskipun begitu, kita tidak akan pernah bosan dan tidak akan pernah berhenti untuk terus mengingatkan teman-teman Bobotoh untuk tidak memaksakan diri datang pada pertandingan-pertandingan tandang Persib selanjutnya, selama aturan dan regulasi terkait larangan tersebut masih ada. Ini semua demi kebaikan bersama," tegas Andang Ruhiat.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini