Bermain Imbang di Kandang, Persikab Lakukan Evaluasi

Bermain Imbang di Kandang, Persikab Lakukan Evaluasi Persikab Kabupaten Bandung gagal melanjutkan tren positif usai ditahan imbang Malut United FC pada laga lanjutan Liga 2. (LIB)

REPUBLIK BOBOTOH - Persikab Kabupaten Bandung gagal melanjutkan tren kemenangan dalam dua pertandingan terakhir usai ditahan imbang Malut United FC pada laga lanjutan Liga 2 2023/24.

Persikab dan Malut United berbagi poin dalam skor 1-1, Jumat 13 Oktober 10) di Stadion Siliwangi, Bandung.

Persikab dikejutkan lewat gol cepat Malut United menit 5 melalui aksi Andreas Chrismanto Ado. Laskar Dalem Bandung kesulitan dalam memecahkan kebuntuan di babak pertama.


Baca Juga: Tanpa 4 Pemain Pilar Bojan Hodak Tak Gentar Bawa Skuad Persib Bandung ke Samarinda


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Baru pada babak kedua Persikab meraih hadiah penalti menit 56, eksekusi Azamat Abdullaev mengecoh penjaga gawang Aldhila Ray Redondo.

Pelatih Persikab, I Putu Gede mengungkapkan hasil imbang di kandang bakal jadi evaluasi untuk timnya terutama ketika dalam keadaan tertinggal. Ia ingin pemainnya tetap tenang menjalankan game plan sesuai rencana.

“Pertandingan kali ini akan jadi evaluasi, terutama di menit-menit awal, padahal saya sudah mengingatkan sebelum kick off, di latihan juga sudah saya ingatkan soal second ball di box, di kotak penalti saat defense, saat attack, kita malah kecolongan,” kata I Putu Gede dikutip dari laman resmi LIB.


Baca Juga: Luizinho Passos Bicara Peluang untuk Turunkan Sheva Sanggasi

Dalam situasi tertinggal mentalitas pemain Persikab diuji. Mereka harus lebih siap dan kuat, tetap berpikir jernih untuk menjalankan rencana bermain sesuai instruksinya.

“Para pemain saya harus dievaluasi, mereka harus punya mental bahwa mereka masih harus tetap menjalankan game plan-nya, jangan sampai kita di babak kedua pun mereka lakukan ini yang sangat saya sesalkan. Tapi terima kasih perjuangan pemain selamat buat Malut sudah curi poin di sini,” pungkas I Putu Gede.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini