REPUBLIK BOBOTOH - Isu perombakan pemain mengiringi persiapan PSS Sleman yang akan menghadapi Persib Bandung pada pekan 17 Liga 1 musim 2023-2024.
Sejumlah pemain kabarnya bakal dilepas PSS Sleman di jendela transfer paruh musim Liga 1 2023-2024, terutama para pemain asing.
Dari enam pemain asing yang dimiliki PSS Sleman, kabarnya hanya penjaga gawang asal Filipina, Anthony Pinthus yang paling aman.
Baca Juga : Bojan Hodak Lontarkan Pujian Sekaligus Sentil Rezaldi Hehanussa
Sisanya yakni Jonathan Bustos (Argentina), Thales Natanael Lira de Matos (Brasil), Kei Sano (Jepang), Jehad Ayoub (Lebanon), dan Yevhen Bokhashvili (Ukraina) belum cukup aman.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Bahkan, nama terakhir yakni Yevhen Bokhashvili kabarnya sudah siap-siap angkat kaki karena tidak akan masuk dalam rencana pelatih PSS, Bertrand Crasson.
Yevhen Bokhashvili sendiri sejauh ini, tidak mampu memuaskan dan memenuhi harapan karena belum mencetak satu gol pun dari 11 kali kesempatan.
Baca Juga : Daftar Pemain Persib yang Dipastikan dan Berpotensi Absen di Laga Kontra PSS
Pelatih Bertrand Crasson sendiri masih enggan berbicara soal rencana dirinya di jendela transfer pemain paruh musim Liga 1 2023-2024.
"Saya belum tahu dan tidak ada informasi soal (transfer pemain)," katanya.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik