Kabar Terbaru dari Bek Persib Alberto Rodriguez di Jeda Kompetisi Liga 1

Kabar Terbaru dari Bek Persib Alberto Rodriguez di Jeda Kompetisi Liga 1 Alberto Rodriguez. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Geliat bursa tranfer Liga 1 2023-2024 di masa jeda Internasonal ini semakin seru. Pemain datang dan pergi meramaikan persaingan di Liga 1.

Saat ini mayoritas tim-tim Liga 1 meliburkan para pemainnya dari aktifitas latihan, mengingat kompetisi Liga 1 sedang diliburkan dalam jeda Internasional.

Tim Persib Bandung pun saat ini sedang dalam masa libur panjang, usai ditahan imbang Arema FC di laga pekan ke-19 Liga 1 2023-2024, apda 8 November 2023.

Baca Juga : TERPOPULER: Eks Persib Susul ke Bhayangkara FC, Rumor Asnawi ke Persib Makin Kencang hingga 3 Perekrutan Terbaik

Rencananya, seluruh pemain akan kembali berkumpul dan berlatih pada Selasa, 14 November 2023.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Berbagai aktifitas untuk mengisi liburan dilakukan para pemain Persib. Seperti Alberto Rodriguez Martin yang memilih menghabiskan jeda kompetisi dengan berlibur di Bali.

Selama berlibur, ia benar-benar melupakan sejenak sepakbola dan memberikan waktu lebih bagi tubuhnya beristirahat.

“Saya mendedikasikan (liburan) untuk diri saya. Saya memutuskan sambungan (dengan sepkbola) untuk mengisi ulang baterai saya dengan beristirahat,” kata Alberto, seperti dilansir melalui laman resmi Persib, Minggu 12 November 2023.

Baca Juga : Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia U-17 2023 Hari Ini: Indonesia vs Panama, Spanyol vs Mali

Dia mengaku akan berada di Bali hingga beberapa hari ke depan. Program dua hari latihan dari tim pelatih pun akan dikerjakannya sambil menikmati sisa-sisa waktu liburan di Bali.

“Saya masih akan di Bali untuk bersantai lalu kembali menjalani rutinitas (program latihan),” ucap pemain bernomor punggung 22 itu.

Menurutnya, tim masih memiliki waktu untuk mempersiapkan diri sebelum tandang ke kandang Dewa United pad laga lanjutan Lig 1 2023/2024, Minggu 26 November 2023 mendatang.

“Tim akan kembali bertanding dengan sangat baik melawan Dewa. Kami punya waktu untuk mempersiapkan pertandingan sebaik mungkin,” pungkasnya.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini