REPUBLIKBOBOTOH.COM - Posisi Borneo FC Samarinda di puncak klasemen Liga 1 musim 2023-2024 kian kokoh dan tak terkejar para pesaingnya.
Itu setelah klub berjuluk Pesut Etam tersebut, meraih kemenangan dengan skor meyakinkan 3-1 atas Persija Jakarta dalam laga pekan 24 Liga 1 2023-2024 di Stadion Batakan, Balikpapan, Selasa malam 6 Februari 2024.
Tiga gol kemenangan Borneo FC masing-masing diciptakan M Sihran Amarullah pada menit 25, Wiljan Pluim (47), dan Komang Teguh (82). Sedangkan gol balasan Persija dicetak Gustavo Almeida di masa injury time.
Baca Juga : Porserosi Jabar Janji Kembalikan Eksistensi Lintasan Sepatu Roda Saparua
Sukses menambah 3 poin, membuat Borneo FC kian kokoh di puncak klasemen dan tak terkejar para pesaing terdekatnya dengan mengumpulkan 54 poin, unggul 12 poin dari PSIS Semarang yang di pekan ke-24 menyodok ke posisi kedua berkat kemenangan 1-4 di markas Arema FC.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Sementara dua tim bertabur bintang, Persib Bandung dan Bali United FC mandek, setelah gagal meraih kemenangan. Persib membuang peluang meraih 3 poin setelah hanya bermain imbang 2-2 kontra Persis Solo meski sempat unggul 2 gol.
Sedangkan Bali United takluk 0-1 di kandang Persik Kediri. Macan Putih sendiri mulai mendekati tim-tim yang ada di atasnya dan membuka peluang menembus 4 besar untuk meraih tiket lolos ke babak Championship Series.
Baca Juga : Besok Persib Kembali Gelar Latihan, Bojan Hodak Tak Mau Terbuai Statistik
Kompetisi Liga 1 2023-2024 kembali memasuki masa jeda selama hampir tiga pekan karena ada agenda Pemilu 2024 dan akan dilanjutkan pada Kamis 22 Februari 2024 mendatang.
Di pekan 25, Persib akan melakoni pertandingan tandang menghadapi tuan rumah Barito Putera di Stadion Demang Lehman, Martapura, pada Jumat 23 Februari 2024.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Klasemen selengkapnya
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik