Analisis Bojan Hodak, Ini Penyebab Persib Kebobolan 2 Gol di Laga Kontra Persis Solo

Analisis Bojan Hodak, Ini Penyebab Persib Kebobolan 2 Gol di Laga Kontra Persis Solo Pertandingan Persib vs Persis Solo. (Adam Husein/REPUBLIIKBOBOTOH.COM)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Persib Bandung kebobolan dua gol di 20 menit akhir. Akibatnya, kemenangan di depan mata sirna pada laga melawan Persis Solo.

Padahal, Maung Bandung sempat unggul 2-0 sebelum disamakan 2-2 pada babak kedua dalam duel pekan ke-24 Liga 1 2023/2024, Minggu (4/2/2024).

Hasil imbang tersebut menimbulkan anggapan miring kondisi fisik tim Maung Bandung belum berada di level terbaiknya.

Baca Juga : TERPOPULER: Viral Pemain Bola Tersambar Petir, Klub Baru Daisuke Sato hingga Umuh Singgung Levy Madinda

Hal itu terlihat karena gawang tim Persib Bandung harus kebobolan tepatnya di menit-menit akhir sehingga gagal meraih kemenangan.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pelatih Persib Bojan Hodak pun menegaskan kebobolan timnya bukan sebab kondisi fisik pemain yang mumpuni.

Ia punya analisis jika dua gol kebobolan tim sebab kesalahan pemainnya yang tak menjalankan taktik sesuai instruksinya, terutama setelah 70 menit laga.

"Tidak ada pengaruh dari fisik karena bisa dilihat kami mendominasi. Tapi secara taktikal kami benar-benar melakukan kesalahan buruk," ujar Bojan.

Dalam situasi di lapangan, sebenarnya Persib bisa unggul lebih besar setelah mendapatkan beberapa peluang.

Namun sayang, pemainnya seakan terlena dengan kondisi tersebut sehingga ada beberapa pemain yang melakukan kesalahan saat Persis melakukan serangan balik cepat.

"Di gol pertama, bisa dilihat ada 3-4 pemain melakukan kesalahan, kesalahan taktikal dan ini hal yang seharusnya tidak terjadi. Ketika kami unggul 2-0, kami mempunyai peluang dan jika bisa mencetak gol ketiga, kami bisa menang 4-5 gol. Jadi tidak ada masalah dengan fisik," kata Bojan.

Baca Juga : Posisi Terancam, Bojan Hodak Berikan Syarat Buat Abdul Aziz Jika Ingin Tampil

Pada gol kedua, pelatih asal Kroasia itu menilai ada kesalahan fatal dari Edo Febriansah yang tak mampu menerima bola secara baik, sehingga bola lebih dekat dengan pemain lawan.

Dari kesalahan itu, Persib kembali ditekan saat barisan pertahanan timnya masih berantakan.

"Kami bermain dengan bagus selama 90 menit. Tapi itu karena ada kesalahan teknis. Gol kedua juga ada kesalahan teknis, Edo menerima bola tapi bolanya menjauh lima meter darinya dan lawan merebut bola." tuntasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini