RBCOM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak akhirnya buka suara atas keputusannya untuk menurunkan David da Silva di menit 84 atau beberapa menit jelang babak kedua berakhir.
Bojan Hodak mengungkapkan bahwa alasan utamanya ialah David da Silva hanya mendapatkan izin untuk tampil selama 15 menit oleh tim kesehatan Persib.
Bojan mengungkapkan, David da Silva merupakan pemain yang baru saja dinyatakan pulih dari cedera. Meski begitu, jajaran pelatih tak bisa memainkan David secara serampangan karena harus didampingi dengan hasil rekomendasi jajaran tim kesehatan.
Baca Juga : Komentar Bojan Hodak setelah Persib Diimbangi Madura United
"Mengenai David, David menderita cedera cukup lama, secara fisik dia belum sepenuhnya siap. Kami bertanya pada dokter tim dan dia hanya diizinkan bermain 15 menit saja," buka Bojan kepada awak media.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Menurut pengamatannya, penampilan David di laga tersebut cukuplah baik, meski tak banyak mendapatkan peluang. Namun yang perlu digaris bawahi ialah soal mentalitas David dalam mengembalikan semangat bertandingnya.
"Ini laga pertamanya lagi, cukup bagus, dia tidak merasakan nyeri dan kami bisa mendorong David untuk bermain lebih lama di laga berikutnya," ujar pria asal Kroasia itu.
Baca Juga : Reaksi Bobotoh setelah Persib Remis di Markas Madura United, Igbonefo Jadi Sorotan
Ia merasa, peran David akan jauh lebih terasa saat Persib melakukan tandang ke kandang Zhejiang FC dalam lanjutan AFC Champions League Two 2024/2025.
Ia berharap David bisa kembali menunjukan tajinya, sekaligus kembali mencetak gol di pertandingan selanjutnya.
"Mungkin di China akan mendapat (menit bermain) lebih banyak," tutup Bojan.***
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik