Ini Rencana Bojan Hodak setelah Liga 1 Berakhir, Mengaku Ingin Pergi ke Turki

Ini Rencana Bojan Hodak setelah Liga 1 Berakhir, Mengaku Ingin Pergi ke Turki Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

RBCOM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, ungkap rencananya setelah kompetisi Liga 1 musim ini berakhir dan menyinggung soal rencananya pergi ke Turki.

Bojan Hodak mengaku, tak memiliki rencana spesial setelah memimpin skuad Persib bertarung di Liga 1 musim 2024/2025 sekalipun Maung Bandung bisa mewujudkan impian juara.

Pelatih asal Kroasia itu, mengaku ingin menghabiskan banyak waktu di rumah bersama keluarganya karena musim ini cukup menguras tenaga dan pikirannya.

Baca Juga : Seperti Persib, PSS Sleman Dilanda Krisis Pemain

"Pulang ke rumah dan beristirahat. Musim ini terlalu panjang," kata Bojan Hodak.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Selain itu, Bojan Hodak dengan nada berkelakar mengaku ingin pergi ke Turki untuk melakukan transplantasi rambutnya yang kian rontok.

"Ya. Pergi ke Turki untuk melakukan transplantasi rambut," kata Bojan Hodak sambil terkekeh.

Baca Juga : Tiga Pemain Persib Belum Mendapat Menit Bermain, Ini Penjelasan Bojan Hodak

Berdasarkan situasi di klasemen seperti sekarang, maka Persib secara matematis butuh tambahan delapan poin lagi untuk mengunci gelar juara Liga 1 musim ini.

Dengan 8 poin tambahan, maka angka maksimal yang bisa dikumpulkan Persib adalah 69 dan dipastikan tidak akan mampu dilewati Dewa United maupun Persebaya.

Sementara Dewa United yang menempati posisi kedua klasemen dengan 53 poin, sekalipun bisa menyapu bersih lima laga sisa, hanya bisa meraih poin maksimal 68 angka.***

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini