Tiga Pemain Persib Belum Mendapat Menit Bermain, Ini Penjelasan Bojan Hodak

Tiga Pemain Persib Belum Mendapat Menit Bermain, Ini Penjelasan Bojan Hodak

RBCOM - Tiga pemain Persib Bandung belum mendapatkan menit bermain dari pelatih Bojan Hodak, apa alasannya? Pelatih asal Kroasia itu buka-bukaan mengungkap penyebabnya.

Para pemain yang belum mendapat kesempatan bermain tersebut adalah Fitrah Maulana (kiper), Zulkifli Lukmansyah dan Febri Hariyadi.

Fitrah dan Zulkifli belum mendapat kesempatan karena alasan pengalaman, tapi Bojan Hodak memastikan, akan tiba waktunya bagi mereka berdua melakoni debut bersama Persib.

Baca Juga : Bojan Hodak Bicara Peluang Dimas Drajad dan Febri Hariyadi Main di Laga Kontra PSS Sleman

Sedangkan Febri Hariyadi seperti diketahui harus menjalani pemulihan yang cukup lama akibat cedera parah saat membela Persib di Piala Presiden 2024.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Untuk Fitrah, dia masih muda. Tahun ini dia menghabiskan banyak waktu bersama tim nasional U-19, tapi sekarang dia sudah mulai kembali berlatih bersama kami," kata Bojan Hodak.

"Di latihan dia terlihat bagus, jadi kita akan lihat kapan dia mendapat kesempatan. Masalahnya, dia bersaing dengan dua penjaga gawang top di klub."

"Tapi untuk dia (Fitrah), bahkan di sesi latihan, kita bisa lihat bahwa dia terus berkembang."

"Zul dan Febri, kita akan lihat. Jika ada kesempatan, mungkin mereka akan mendapatkan menit bermain."

Baca Juga : Bojan Hodak Senang, Masalah Besar Persib Segera Teratasi Musim Depan

"Zul sempat sakit, jadi dia absen minggu lalu, tapi untuk pertandingan kali ini, jika dia berlatih normal, mungkin dia akan bermain," jelasnya.

Dibandingkan Fitrah Maulana dan Zulkifli, peluang Febri Hariyadi bermain untuk comeback setelah sekian lama absen bisa dikatakan lebih terbuka.

Saat Persib menghadapi Bali United, Febri Hariyadi bahkan sudah masuk dalam daftar susunan pemain (DSP) cadangan. Namun tidak diberi kesempatan main oleh Bojan Hodak.***

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini