Persib Bisa Merayakan Back to Back Juara Liga 1 di Markas Malut United, Jika Skenario Ini Terjadi

Persib Bisa Merayakan Back to Back Juara Liga 1 di Markas Malut United, Jika Skenario Ini Terjadi Dok. TIm Persib Bandung mengangkat trofi Juara Liga 1 2023/2024 di Stadion Bangkalan, Madura, Jumat 31 Mei 2024. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

RBCOM - Persib Bandung bisa memastikan gelar juara pada Jumat 2 Mei 2025 saat melawan Malut United di Stadion Kie Raha, Ternate, Maluku Utara.

Namun, ada sejumlah syarat yang harus terjadi agar tim asuhan Bojan Hodak itu kembali menjuarai kompetisi kasta tertinggi Indonesia.

Persib Bandung dipastikan bisa menjadi juara Liga 1 2024/2025 pada Jumat (2/5) saat melawan Malut United di Stadion Gelora Kie Raha, Ternate, Jumat (2/5). Berikut syarat Persib juara Liga 1 saat melawan Malut United.

Baca Juga : Bojan Hodak Sampaikan Kabar Baik Jelang Laga Melawan Malut United

Kemenangan Persib Bandung atas PSS Sleman, pada pekan ke-30 Liga 1 musim ini membuat Tim Maung Bandung semakin dekat melakukan back to back juara, itu karena Dewa United kalah dari Malut United.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Persib saat ini berada di puncak klasemen Liga 1 dengan 64 poin dari 30 pertandingan, disusul Dewa United dengan 53 poin dari 30 pertandingan, dan Persebaya dengan 52 poin dari 29 pertandingan.

Persib Bandung bisa menjadi juara Liga 1 2024/2025 pada pekan ke-31 jika Persebaya Surabaya gagal menang melawan Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Senin 28 April 2025, sore ini.

Persebaya saat ini berada di peringkat tiga klasemen Liga 1 dengan torehan 52 poin dari 29 pertandingan.

Baca Juga : Meski Sudah Berpamitan, Ciro Alves Tetap Berkomitmen Bersama Persib

Jika Persebaya kalah dari Arema FC, maka poin maksimal yang bisa diraih Persebaya adalah 64 poin, jumlah yang dimiliki Persib saat ini.

Jika imbang melawan Arema, maka poin maksimal yang bisa direbut Persebaya adalah 65 poin.

Jika Persib mampu mengalahkan Malut United pada Jumat nanti, maka torehan 67 poin Persib sudah tidak akan bisa dikejar Persebaya.

Baca Juga : Butuh Empat Poin Lagi, Berikut Jadwal 4 Laga Persib di Akhir Musim Liga 1 2024-2025

Kemenangan Persib Bandung atas Malut United akan membuat Tim Maung Bandung memiliki 67 poin.

Jumlah 67 poin sudah tidak mungkin dikejar Dewa United (poin maksimal 65), begitu juga dengan Persebaya jika tim Bajul Ijo gagal mengalahkan Arema.***

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini