Logo Persib. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Selamat Pagi, Bobotoh!
Tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM (RBCOM) menyuguhkan 'sarapan pagi' untuk bobotoh dengan menampilkan tiga berita paling populer yang terjadi pada Senin 11 Oktober 2021.
1. Butuh Waktu Berjam-jam Bahas Petisi Poin Kedua, Petinggi Persib Singgung Soal Kontrak Robert Alberts
Manajemen Persib Bandung tidak bisa memutuskan dengan cepat terkait petisi bobotoh poin kedua tentang pemecatan pelatih.
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S Taryono menjelaskan poin tersebut berkaitan dengan kontrak yang sudah disepakati oleh Robert dan Persib.
Pihak PT PBB sendiri mengaku sudah melakukan evaluasi terhadap tim Persib dan berharap bisa meraih gelar juara musim ini.
2. Robert Sentil Para Pemain Persib yang 'Terserang' Monday Blues
Pergerakan pemain Persib Bandung pada sesi latihan pagi, Senin 11 Oktober 2021 terhitung lambat.
Pelatih Robert Alberts menilai para pemainnya terserang 'monday blues' atauperasaan bosan yang dirasakan seseorang pada hari Senin karena sebelumnya baru saja mendapatkan waktu berlibur di akhir pekan.
Kendati demikian, kondisi pemainnya tetap berada di level terbaik. Ia juga tetap memberikan motivasi lebih agar kebugaran pemainnya tetap terjaga.
3. Reaksi PT LIB setelah Bobotoh Kembali Turun ke Jalan
Beberapa aksi suporter terjadi usai tim kesayangannya tampil buruk di seri pertama Liga 1 2021.
Tercatat pendukung PS Sleman dan Persib Bandung melakukan aksi turun ke jalan untuk menuntut pelatih agar mundur, buntut dari performa timnya.
Situasi tersebut menjadi perhatian dari PT Liga Indonesia Baru (LIB). Operator kompetisi tersebut mengingatkan kepada semua pihak, termasuk suporter untuk tetap mematuhi aturan agar kompetisi Liga 1 tetap bisa bergulir.
Itulah ringkasan tiga berita terpopuler yang dirangkum redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM.**