REPUBLIK BOBOTOH - PSSI sempat melemparkan wacana penggunaan Video Assistant Referee atau VAR di kompetisi Liga 1.

Namun hal tersebut belum akan terealisasikan pada kompetisi Liga 1 musim depan.

Menurut Ketua Komite Wasit PSSI, Ahmad Riyadh, penganggaran alat bantu wasit tersebut masih dalam pembahasan PSSI.

Baca Juga: Mantan Pemain Timnas Indonesia Bicara Kualitas Persib di Liga 1 2021, Singgung Tuntutan Bobotoh

Diketahui, penggunaan VAR dalam sepak bola membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Menurut Ahmad Riyadh, penggunaan VAR mencapai Rp. 80 milian untuk satu lapangan.

"Belum (untuk musim depan). VAR masih penganggaran. Satu lapangan, VAR biasa Rp 80 miliar," kata Ahmad Riyad dikutip dari Antara.

Untuk saat ini, PSSI memutuskan untuk menggunakan wasit asisten wasit tambahan yang bertugas di setiap sisi gawang.

Penggunakan asisten wasit tambahan ini bahkan sudah direalisasikan pada beberapa pertandingan di Liga 1 2021.

Baca Juga: Emil Audero Dinilai Bisa 'Memancing' Pemain Keturunan Di Liga Inggris Untuk Dinaturalisasi

Baca Juga: Banding Persipura Dan LIB Ditolak Komding PSSI, Sanksi Tetap Berlaku

"Liga 3, tidak ada wasit tambahan, yang ada wasit tambahan hanya di Liga 1, sambil menunggu VAR maka ditambah dua wasit mulai kemarin tanggal 9 Maret, pertandingan, sudah menggunakan asisten wasitnya jadi empat," ungkap Ahmad Riyadh.**