REPUBLIK BOBOTOH - Sebanyak 7 pemain sudah direkrut Persib dalam menyambut gelaran Liga 1 musim berikutnya. Perekrutan tersebut sudah melaui tahap evaluasi yang dilakukan tim pelatih.

Pelatih Persib, Robert Alberts menilai 7 pemain tersebut merupakan pemain dengan prospek tinggi untuk timnya. Apalagi kualitas 7 pemain tersebut tak jauh berbeda dengan para pemain yang memutuskan hengkang dari Persib.

Sebenarnya, Robert tak mengharapkan pemain dengan jumlah banyak untuk hengkang di akhir musim. Pasalnya, ia sangat memerlukan tenaga pemain tersebut.

Baca Juga: Persib tak Bisa Terus-terusan Gunakan Stadion GBLA, Ini Penyebabnya

Akan tetapi pria berusia 67 tahun itu mewajari dengan perpindahan pemain. Sehingga ia harus segera merekryt pemain baru guna menjaga keseimbangan timnya.

"Ya mereka semua adalah pemain potensial. Saya harus mengatakannya sekali lagi, sejumlah pemain kami telah memutuskan untuk pergi, bukan karena kami meminta mereka pergi melainkan mereka tidak menerima kontrak baru yang kami tawarkan,"

"Saat kami tahu mereka tidak menerima kontrak itu, tentu saja kami harus mencari penggantinya. Kami menemukan beberapa nama dan di antaranya terdapat pemain pemain ini," ujar pria asal Belanda itu pada 11 Mei 2022.

Baca Juga: Jawaban Wali Kota Bandung soal Niat Persib Jadikan GBLA Homebase di Liga 1

Sebelumnya, Maung Bandung sudah merekrut 7 pemain. Mereka ialah Ricky Kambuaya, Rahmat Irianto, Ciro Alves , David Rumakiek, Fitrul Dwi Rustapa, Arsan Makarin, dan Eriyanto.

Robert berharap 7 pemain yang baru bergabung bisa berkontribusi besar, mengingat timnya memiliki target tinggi di kancah Asia.

"Saya berharap mereka bisa berkontirbusi untuk tim ini dan harus memiliki koneksi yang bagus dengan budaya yang ada di dalam tim. Persib selalu ingin menjadi klub terbaik di Indonesia." tutupnya.***

VIDEO