Pelatih Persib Robert Alberts (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Laga perdana memang akan terasa berat untuk dihadapi setiap tim. Pasalnya hasil di laga perdana dapat menjadi tumpuan langkah tim tersebut dalam mengarungi pertandingan-pertandingan selanjutnya di Liga 1 2022.
Setiap tim tentunya sangat ingin memulai kompetisi atau pun turnamen dengan kemenangan. Hal tersebut juga diharapkan Persib musim ini.
Demi meraih poin sempurna di pekan perdana, ada banyak upaya yang dilakukan Persib. Selain berlatih, tim kebanggaan Jawa Barat ini juga melakukan pertemuan untuk mendekatkan pemain secara psikologis.
Baca Juga : Robert Klaim Kebugaran Pemain Persib Berada di Level Terbaik
Pelatih Persib Robert Alberts menjelaskan pertemuan yang digelar di salah satu hotel di Bandung, Senin 18 Juli 2022 kemarin, sangatlah penting untuk timnya yang akan menghadapi Liga 1 dan Piala Indonesia.
Terlebih kegiatan ini juga disebut Robert Alberts membuat para pemain dan awak tim dapat berpikir lebih positif dan saling mendukung agar tujuan dari timnya dapat terpenuhi.
"Itulah tujuan dari pertemuan hari ini dan latihan selama ini, semuanya dapat kesempatan mengemukakan pendapat supaya semua mendukung apa yang sedang kita kerjakan," kata Robert pada Minggu, 17 Juli 2022.
Dari pertemuan tersebut, pria asal Belanda itu juga tak hanya mendengar masukan dari setiap pemain.
Lebih dari itu agenda tersebut dapat memberikan pemahaman bagi semua pemain agar mempunyai rasa memiliki dalam menjaga nama baik tim Persib di berbagai ajang.
Baca Juga : Home Base Persib di Liga 1: GBLA atau SJH? Ini Kata Umuh Muchtar
"Pertemuan ini, kita bisa melihat semua pemain mendukung filosofi tim dan pendekatan yang dilakukan. jika ada yang berbeda, kita atasi bersama karena seluruh 30 pemain ini harus memiliki perasaan dan identitas yang sama ketika kami masuk ke lapangan," tutup Robert Alberts.**