Komisaris Persib, Umuh Muchtar. (Adam Husein/Republik Bobotoh)
REPUBLIK BOBOTOH - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar menyadari laga perdana Liga 1 musim ini, menghadapi Bhayangkara FC, akan terasa sulit untuk dihadapi skuad Maung Bandung.
Menurut Umuh Muchtar kesulitan yang nanti akan dirasakan pemain, bukan berasal dari lawan yang dihadapi Persib, tetapi lebih ke soal yang sifatnya psikologis dan biasa dialami pemain ketika memulai kompetisi.
Mengingat pentingnya laga perdana, Umuh Muchtar meminta skuad Persib berkonsentrasi ke pertandingan. Terlebih baginya hanya keyakinan tinggi yang mampu mengalahkan rasa gugup untuk menghadapi laga perdana.
Baca Juga : Hadapi Persib, Pelatih Bhayangkara FC Dipusingkan Masalah Ini
"Ya tetap itu aja, jadi jangan lemah, jangan lembek, semua harus punya keyakinan harapan masa depan, harus optimis kita harus menang," ucap pria yang identik dengan topi koboinya itu di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, pada Rabu, 20 Juli 2022.
Lebih lanjut, Umuh juga menekankan kepada para pemain Persib untuk tetap berdoa dan meminta kemudahan kepada Allah SWT. Pasalnya doa juga menjadi elemen penting untuk meraih kemenangan sekaligus mengawali langkah di kompetisi musim ini.
"Tapi dikembalikan lagi, dikembalikan kepada Allah, tapi di situ kita tetap usaha, mudah-mudahan laga pertama ini Persib dikasih kemenangan punya poin penuh," imbuhnya.
Baca Juga : Foto-foto Doa Bersama Skuad Persib Jelang Bergulirnya Liga 1 2022-2023
Umuh juga optimistis Persib akan tampil cemerlang di laga tersebut karena memiliki persiapan yang panjang. Apalagi ia juga yakin Persib akan berjuang sekuat tenaga demi menjaga tradisi poin penuh di laga perdana.
"Jangan sampai, tidak pernah Persib dari dulu di laga pertama itu tumbang, mudah-mudahan yang sekarang tidak terjadi lah," tutupnya.
Pertandingan Bhayangkara FC vs Persib rencananya akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, pada Minggu 24 Juli 2022 mendatang.**