REPUBLIK BOBOTOH - Timnas Indonesia U-16 akhirnya sukses meraih gelar juara Piala AFF U-16 setelah mengandaskan Vietnam U-16 dengan skor 1-0 dalam laga final, Jumat malam 12 Agustus 2022.

Satu-satunya gol kemenangan Indonesia di laga final Piala AFF U-16 2022 diciptakan Kafiatur Rizky pada menit 45+1.

Bermain di bawah dukungan puluhan ribu suporter yang memadati Stadion Maguwoharjo, Sleman, Timnas Indonesia U-16 besutan pelatih Bima Sakti, tampil penuh motivasi.

Tetapi di lain sisi, Vietnam juga juga menunjukkan permainan yang solid dan ngotot dengan beberapa kali melakukan ancaman ke pertahanan Indonesia U-16.

Baca Juga : Laga Persib vs PSIS Terancam Sepi Penonton, Bobotoh Masih Serukan Boikot

Secara keseluruhan permainan di babak pertama berlangsung cukup sengit, tetapi minim peluang berbahaya.

Hingga akhirnya Indonesia bisa mendapatkan satu momen di menit-menit akhir pertandingan babak pertama.

Muhammad Kafiatur Rizky yang mendapatkan umpan dari rekannya, dengan sekali gerakan mengecoh pemain bertahan Vietnam untuk melepaskan tembakan dengan kaki kirinya.

Bola yang ditendang Kafiatur Rizky meluncur masuk ke dalam gawang Vietnam tanpa mampu dihalau kiper lawan. Skor 1-0 untuk Timnas Indonesia U-16.

Baca Juga : Hasil dan Skor Sementara Final Piala AFF U-16 Indonesia vs Vietnam

Di babak kedua Vietnam tampil lebih agresif untuk mengejar ketinggalan dan banyak mengurung pertahanan Indonesia.

Tetapi solidnya organisasi pertahanan yang dibangun Timnas Indonesia U-16, membuat para pemain Vietnam frustasi.

Di menit-menit akhir pertandingan, tensi memanas dan wasit bahkan mengusir pelatih Vietnam, Nguyen Quoc Tuan yang melakukan protes berlebihan.

Baca Juga : Media Malaysia Ungkap Kandidat Pelatih Persib, juga Dibidik Klub Singapura

Setelahnya, para pemain kedua tim sempat bersitegang di tengah lapangan hingga memicu pelemparan oleh penonton.

Skor 1-0 untuk pasukan Garuda Asia, julukan Timnas Indonesia U-16, akhirnya bertahan sampai laga selesai.

Gelar juara Piala AFF U-16 2022 merupakan yang kedua kali diraih Indonesia setelah tahun 2018, di mana Indonesia sukses menjadi juara dengan mengandaskan Thailand lewat adu penalti.**