Pemain Persib, Henhen Herdiana. (Kris Andieka/Republikbobotoh.com)
REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung tak memiliki banyak waktu untuk melakukan persiapan menghadapi pertandingan selanjutnya lawan Bali United pada pekan keenam Liga 1 2022-2023.
Setelah melakoni duel sengit lawan PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat 19 Agustus 2022, empat hari berselang Persib sudah harus melakoni pertandingan lawan juara bertahan, Bali United.
Budiman yang sementara masih memimpin skuad Persib sebelum pelatih anyar Luis Milla mengambil alih, menjelaskan, akan langsung mengevaluasi kinerja tim setelah pertandingan lawan PSS.
Baca Juga : Luis Milla Segera Ambil Alih Kendali Pelatih Persib, Begini Reaksi Budiman
"Kita akan evaluasi kekurangan kemarin di Sleman dan kita juga akan memberikan taktikal gimana menghadapi Bali United buat hari Selasa nanti dan kita bisa menghasilkan poin penuh lagi di sini," jelas Budiman kepada wartawan, Minggu 21 Agustus 2022.
Soal potensi dilakukannya rotasi untuk mensiasati jadwal padat, Budiman mengaku, belum berpikir ke arah sana. Tetapi dia memastikan, pemain yang siap akan diprioritaskan main.
"Untuk sementara belum ada kepikiran ke sana karena kondisi pemain yang kemarin maen lawan Sleman semua siap untuk diturunkan lagi melawan Bali," tegas Budiman.
Baca Juga : Umuh Blak-blakan Ungkap Alasan Persib Pilih Luis Milla dan Singgung Kandidat Lain
Sementara terkait kondisi Henhen Herdiana yang baru sembuh dari sakit tipus, Budiman menjelaskan bek sayap kanan andalan Persib itu, masih butuh waktu pemulihan.
"Untuk Henhen perlu waktu karena dia kemarin baru sakit tipes. Untuk pemulihan itu butuk waktu selama satu atau dua minggu," tuntasnya.
Persib akan menjamu Bali United pada pekan keenam Liga 1 2022-2023 di Stadion GBLA, pada Selasa sore, 23 Agustus 2022, pukul 15.30 WIB.**