Luis Milla (kedua dari kanan) bersama Vicente del Bosque (kiri) yang mempersembahkan gelar juara Piala Dunia 2010 untuk Spanyol, Gines Melendez (kedua dari kiri/juara Euro U-19 2011) dan Jorge Vilda (kanan/juara Euro U-17 Women 2010 dan 2011). (rfef.es)
REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung resmi mengenalkan Luis Milla sebagai pelatih anyar pada Senin, 22 Agustus 2022.
Luis Milla memastikan dia tidak datang sendirian ke Persib, karena akan membawa dua asisten dari Spanyol untuk menempati posisi asisten pelatih dan pelatih fisik.
Kini bobotoh menantikan seberapa besar dampak positif dengan hadirnya Luis Milla yang di level klub bisa dibilang tak bisa dikatakan berpengalaman 'amat'.
Meski kariernya sebagai pelatih di level klub mengundang tanya bagi sebagian bobotoh, tetapi pengalaman Luis Milla saat menjadi pemain maupun pelatih diharapkan berguna bagi Persib.
Baca Juga : Dibebani Target Bawa Persib Juara, Begini Jawaban Luis Milla
Terlepas dari pengalaman melatih yang kurang begitu panjang di level klub, Luis Milla adalah sosok pelatih yang dibesarkan di lingkungan sepak bola yang lebih 'sehat'.
Sebelum beralih menjadi pelatih, Luis Milla adalah satu di antara sedikit pesepakbola di Liga Spanyol yang menikmati kesuksesan di dua klub yang selama ini berseteru, Barcelona dan Real Madrid bersama orang-orang hebat di sepak bola, berikut bebera di antaranya:
1. Johan Cruyff
Luis Milla pantas berterima kasih kepada Johan Cruyff yang memberinya kesempatan untuk kembali ke tim utama Barcelona pada tahun 1988, setelah dari 1985 sampai 1988, dia berkutat di tim Barcelona B yang berkompetisi di Divisi Dua Liga Spanyol.
Berkat Johan Cruyff, Luis Milla bisa mengembangkan kemampuannya sebagai gelandang.
2. Vicente del Bosque
Luis Milla pernah jadi anak asuh pelatih legendaris Spanyol Vicente del Bosque ketika dia membela Real Madrid, tepatnya pada tahun 1994, ketika Del Bosque dipercaya jadi caretaker setelah Real Madrid memecat Benito Floro.
Hubungan Luis Milla dan Vicente Del Bosque kembali terjalin ketika keduanya menangani Timnas Spanyol.
Luis Milla yang menjadi pelatih Timnas Spanyol U-21 dan U-23, bertugas untuk 'memasok' pemain muda kepada Del Bosque yang jadi bos timnas Spanyol senior yang kemudian membawa Negeri Matador juara dunia 2010 dan juara Eropa 2012.
3. Fabio Capello
Ketika membela Real Madrid, Luis Milla juga sempat mencicipi sentuhan pelatih legendaris Italia Fabio Capello dari 1996 sampai 1997 yang mempersembahkan gelar juara La Liga musim 1996-1997 di tengah demam Ronaldo yang tampil impresif bersama Barcelona.
4. Jorge Valdano
Luis Milla pernah merasakan polesan Jorge Valdano, salah satu pemain dan pelatih legendaris Real Madrid asal Argentina pada 1994-1996.
Di era pencetak gol kemenangan Argentina di final Piala Dunia 1986 itu, Luis Milla mengangkat trofi La Liga musim 1994-1995.
5. Hector Cuper
Pelatih asal Argentina, Hector Cuper juga pernah jadi mentor Luis Milla saat membela Valencia ketika El Che dua kali nyaris juara Liga Champions setelah menapak ke final tahun 2000 dan 2001 yang menjadi tahun terakhirnya berkarier sebagai pesepakbola.
Baca Juga : Bakal Lakukan Investigasi, Telkom Ragukan Keaslian Data Pelanggan yang Diperjualbelikan
6. Michael Laudrup
Legenda sepak bola Denmark, Michael Laudrup adalah sahabat dekat Luis Milla di dalam dan di luar lapangan ketika keduanya bermain untuk Barcelona dan Real Madrid.
Eratnya persahabatan Luis Milla dengan Michael Laudrup, nampak ketika keduanya bekerja sama di Getafe pada 2007 sampai 2008.
Laudrup sebagai pelatih dan Milla jadi asisten pelatih klub asal kota Madrid yang selama ini ada di bawah bayang-bayang Real Madrid dan Atletico Madrid.
7. Julen Lopetegui
Pelatih Sevilla Julen Lopetegui yang membawa klub Andalusia itu juara Europa League musim 2019-2020.
Sebelum namanya masuk daftar salah satu pelatih papan atas lokal Spanyol, adalah asisten Luis Milla ketika menangani Timnas Spanyol U-21 di Euro U-21 2011.
Julen Lopetegui kemudian meneruskan tongkat kepelatihan timnas Spanyol U-21 dari Luis Milla sempat dipercaya jadi pelatih Timnas Spanyol dari 2016 sampai 2018.
Sebelum dipecat Federasi Sepak Bola Spanyol jelang Piala Dunia 2018 digelar karena kedapatan bernegosiasi dengan Real Madrid.**