Teddy Tjahjono Ungkap 3 Alasan Pilih Luis Milla, Konsepnya Bisa Bikin Persib Berjaya Hingga Level Asia

Teddy Tjahjono Ungkap 3 Alasan Pilih Luis Milla, Konsepnya Bisa Bikin Persib Berjaya Hingga Level Asia Luis Milla bersama manajemen PT Persib. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

REPUBLIK BOBOTOH - Direktur Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, mengatakan alasan memilih Luis Milla untuk menukangi Persib, di lanjutan Liga 1 2022-2023 ini.

Ada kelebihan Luis Milla dalam melatih yang jarang dimiliki pelatih lain. Menurutnya, hal tersebut dipercaya bakal mampu membawa Persib lebih berprestasi di kancah nasional maupun Asia.

Luis Milla sudah resmi diperkenalkan Persib kepada publik sepakbola Bandung, di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Senin 22 Agustus 2022.

Setelah menandatangani kontrak, pelatih asal Spanyol ini akan segera menangani Persib untuk melanjutkan perjuangannya bangkit di kompetisi Liga 1 musim ini.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sebelum Luis Milla datang, Persib untuk sementara ditangani asisten pelatih Budiman yang telah memberikan 2 kemenangan penting untuk Persib, dari PSIS Semarang 2-2, dan PSS Sleman 1-0.

Baca Juga : Pujian dan Rasa Hormat Luis Milla Pada Robert Alberts

Baca Juga : Bawa Dua Asisten Pelatih Baru, Luis Milla Ungkap Nasib Budiman dan Yaya Sunarya

Teddy Tjahjono mengatakan ada tiga alasan penunjukkan Luis Milla. Tentunya bukan semata untuk kepentingan jangka pendek yaitu memperbaiki performa Persib di sisa musim ini.

Pertama menurut Teddy, membangun kekuatan sebuah tim membutuhkan waktu dan proses jangka panjang agar Persib bisa menjadi juara, baik di level nasional maupun Asia.

"Luis Milla merupakan pelatih yang memiliki konsep dan strategi build-up team, sehingga sesuai dengan visi dan misi kami untuk membangun tim Persib yang sangat solid dan dapat berprestasi, baik nasional maupun di kompetisi Asia," kata Teddy Tjahjono.

Lalu, Luis Milla merupakan pelatih bertaraf internasional yang memiliki reputasi baik. Sebagai pelatih, Luis Milla pernah membawa Spanyol mengangkat trofi juara Piala Eropa U-21 2011.

Kurang dari dua tahun menangani Tim Nasional Indonesia, baik senior maupun U-23, Luis Milla mempersembahkan medali perak SEA Games 2017 dan babak 16 Besar Asian Games 2018.

Baca Juga : Komentar Pertama Luis Milla dan Alasan Terima Pinangan Persib

Baca Juga : Luis Milla Resmi Diperkenalkan, Begini Ungkapan Umuh Muchtar

"Dengan pengalaman yang luar biasa itu dan tentu saja sudah terbiasa merasakan atmosfer persaingan dan passionate dari fans, kami memutuskan untuk memberikan kepercayaan kepada Luis Milla menjadi pelatih baru Persib," tegasnya.

Alasan ketiga tidak kalah pentingnya, Luis Milla pernah menangani Tim Nasional Indonesia. Dengan begitu, ia sudah mengenal atmosfer persepakbolaan nasional.

Termasuk kemampuan para pemain Liga 1, dan masih mengikuti perkembangannya hingga saat ini, sehingga tidak membutuhkan waktu terlalu lama untuk beradaptasi.

"Dengan penunjukan Luis Milla sebagai pelatih yang kami kontrak selama 2 musim ke depan dengan opsi perpanjangan. Kami berharap dapat memberikan semangat baru bagi seluruh keluarga besar Persib saalam dunya," tuntas Teddy Tjahjono.**

TONTON VIDEONYA

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini