Aksi David da Silva di laga PSM vs Persib. (MO Persib)
REPUBLIK BOBOTOH - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono menyampaikan permintaan maaf atas hasil memalukan yang didapat Persib saat tandang ke markas PSM pada pekan ketujuh Liga 1 musim 2022-2023.
Menurut Teddy Tjahjono kekalahan yang dialami Persib dengan skor 1-5 dari PSM bukan hasil yang diharapkan manajemen.
Teddy Tjahjono memahami kekalahan tersebut sangatlah memalukan karena didapat tim sebesar Persib. Namun dia yakin, ini merupakan sebuah proses timnya setelah ditangani pelatih baru, Luis Milla Aspas.
Baca Juga : Bos Persib Bicara Perombakan Skuad di Putaran Kedua, Siapa Berpotensi Dicoret?
"Atas nama manajemen, kami minta maaf atas hasil kemarin," ucap Teddy kepada awak media di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung pada Selasa, 30 Agustus 2022.
Teddy menjelaskan ini, merupakan pertandingan Persib pertama dengan Luis Milla setelah pelatih asal Spanyol tersebut mengantongi KITAS meski kenyataan di lapangan tak mendampingi langsung karena sakit.
Ditambah lagi Luis Milla baru beberapa hari memimpin timnya berlatih dan memerlukan waktu untuk mengenali setiap pemain.
Baca Juga : Pertandingan Kandang Persib Sepi Penonton, Teddy Sebut Banyak Bobotoh Merasa Nyaman
Teddy juga menjelaskan Luis Milla tak bisa menentukan pada pekan berapa Persib akan bangkit. Namun Teddy menyampaikan bahwa pelatih asal Spanyol itu sangat optimistis dapat membawa Persib ke arah yang lebih baik.
"Tidak bicara sampai situ bahwa beliau sangat yakin bisa melakukan kebaikan," ujar pria berkacamata itu.
Persib di pertandingan selanjutnya akan menghadapi tim promosi RANS Nusantara FC pada pekan kedelapan Liga 1 musim 2022-2023 di Stadion GBLA, Minggu 4 September 2022.**